Saham BBRI Hari Ini Melonjak, karena Holding Ultra Mikro?

Bisnis.com,09 Feb 2021, 16:19 WIB
Penulis: Khadijah Shahnaz Fitra
Gedung BRI/bri.co.id

Bisnis.com, JAKARTA - Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) pada perdagangan hari ini, Selasa (9/2/2021) ditutup pada zona hijau di angka 4.620 dengan penguatan sebesar 3,59 persen dari hari sebelumnya. Pada perdagangan Senin (8/2/2021), BBRI ditutup di level 4.460.

Pergerakan saham BBRI hari ini dibuka menguat di level 4.500 dan bergerak di rentang 4.500 hingga 4.770. Sebelumnya, harga saham BBRI melemah sebesar 0,45 persen dan 0,22 persen pada dua hari berturut-turut.

M. Nafan Aji Gusta Utama, Analis Binarta Sekuritas, mengatakan pergerakan harga BBRI tersebut merupakan bentuk apresiasi pelaku pasar terhadap kebijakan pemerintah dalam mewujudkan Holding Ultra Mikro.

"Sehingga komitmen BBRI dalam mendukung pengembangan UMKM berpotensi semakin optimal ke depannya seiring dengan recovery perekonomian," ujarnya saat dihubungi Bisnis.

Saat ini, dengan harga saham tersebut, bank spesialis kredit UMKM ini pun memiliki kapitalisasi pasar senilai Rp569,86 triliun.

Adapun, kemarin Menteri Keuangan Sri Mulyani telah memaparkan proses pembentukan holding ultra mikro yang terdiri dari BRI, PT Permodalan Nasional Madani (Persero), dan PT Pegadaian (Persero).

Sri Mulyani menyampaikan pemerintah menyetujui rencana rights issue BRI, di mana negara akan mengambil bagian seluruhnya dengan cara mengalihkan seluruh saham seri B Negara pada PT PNM dan PT Pegadaian kepada perseroan.

"Ini adalah bentuk partisipasi pemerintah dalam transaksi rights issue BRI dilakukan secara non-cash melalui pengalihan seluruh saham seri B Negara dalam PT Pegadaian dan PT PNM," katanya dalam paparannya Rapat Kerja DPR, Senin (8/2/2021).

Adapun, ada 5 proses penyertaan atau penyetoran saham negara struktur transaksi Holding Ultra Mikro.

Pertama, rights issue BRI dilakukan setelah mendapat arahan dari Komite Privatisasi dan rekomendasi dari Menteri Keuangan serta dikonsultasikan dengan DPR-RI. Hal ini diatur dalam PP 33 / 2005 tentang Tata Cara Privatisasi Perusahaan Perseroan.

Kedua, seluruh saham seri B Negara pada PT Pegadaian dan PT PNM akan disetorkan ke BRI dalam rangka partisipasi Pemerintah dalam rights issue emiten dengan kode saham BBRI tersebut.

Ketiga, penyertaan atau penyetoran seluruh saham seri B Negara pada PT Pegadaian dan PT PNM kepada PT BRI dilakukan sesuai PP 72/2016 tentang Tata Cara Penyertaan Modal Negara kepada BUMN.

Keempat, setelah transaksi rights issue, PT BRI akan memiliki seluruh saham seri B Pegadaian dan PNM, sedangkan Pemerintah RI masih memiliki 1 lembar saham seri A Dwiwarna padaPT Pegadaian dan PT PNM.

Kelima, nilai transaksi akan didasarkan pada hasil penilaian independen KJPP sesuai ketentuan pasar modal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini