Covid-19 di Jawa Timur, Kasus Tanpa Gejala Mendominasi

Bisnis.com,15 Feb 2021, 11:35 WIB
Penulis: Miftahul Ulum
Petugas memeriksa kendaraan yang melintas di jalan Raya Waru, Perbatasan Surabaya - Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (12/2/2021). Pemeriksaan dan penyekatan di empat titik perbatasan tersebut sebagai upaya meminimalisir penyebaran Covid-19 saat libur Tahun Baru Imlek 2572 dan libur akhir pekan./Antara-Umarul Faruq.

Bisnis.com, SURABAYA - Kasus Covid-19 di Jawa Timur bertambah 516 orang pada Minggu (14/2/2021) terdiri dari 231 bergejala dan 320 orang tanpa gejala.

Adapun pasien sembuh per Minggu kemarin bertambah 666 orang dan meninggal 50 orang. Kasus aktif kini sebanyak 5.137 orang.

Kumulatif kasus Covid-19 di Jawa Timur dilansir infocovid19.jatim.go.id sebanyak 122.375 orang, sembuh 108.676 orang dan meninggal 8.562 orang. Dari total kumulatif kasus terkonfirmasi, 58.593 orang bergejala dan 63.782 orang tanpa gejala.

Sedangkan ditinjau dari penularan, dari total kasus konfirmasi122.375 orang, sebanyak 35.565 orang berasal dari kontak dan 76.579 orang tanpa riwayat perjalanan. Dari tambahan kasus sebanyak 516 kasus, 169 orang positif Covid-19 dari kontak, dan 336 orang positif tanpa riwayat perjalanan.

Saat ini, case recovery rate Covid-19 di Jatim sebesar 88,81 persen dan case fatality rate 7 persen.

Sementara di sisi kematian, warga Jatim yang meninggal karena terinfeksi Covid-19 sebanyak 7.442 orang, setelah bertambah 37 orang kemarin. Orang yang meninggal karena penyakit lain dan positif Covid-19 sebanyak 1.120 orang, setelah bertambah 13 orang kemarin.

Jawa Timur sejak awal tahun melaksanakan pembatasan kegiatan masyarakat di 17 daerah dari 38 kabupaten/kota di wilayah setempat. Sedangkan pada 9-22 Februari, Jatim juga menggelar pembatasan kegiatan skala mikro berbasis RT dan RW.

"Pelaksanaan pembatasan dilakukan secara serentak di semua wilayah dengan mengacu pada kriteria dan prosentase kejadian," kata Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat mengumumkan kebijakan pembatasan kegiatan masyarakat skala mikro pada 8 Februari malam.

Polda Jawa Timur memetakan ada 93.206 Rukun Tetangga (RT) se-Jawa Timur. Tercatat ada 210 RT zona merah, 1.245 RT zona orange, 10.023 RT zona kuning dan 81.730 RT zona hijau per 8 Februari.

Dalam keterangan lanjutan, Pemprov Jatim mengategorikan RT zona hijau nol rumah kasus corona. Zona kuning 1-5 rumah kasus corona dalam 7 hari. Zona oranye 6-10 rumah kasus corona. Zona merah terdapat lebih 10 rumah dengan kasus corona dalam 7 hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Miftahul Ulum
Terkini