Di Tengah Pandemi, Asuransi Sompo Buka Lowongan Kerja

Bisnis.com,27 Feb 2021, 11:21 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Sompo Insurance Indonesia/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Sompo Insurance Indonesia (Asuransi Sompo) membuka lowongan kerja bagi seluruh masyarakat Indonesia untuk bergabung sebagai agen asuransi demi meningkatkan prduktivitas dan pendapatan dari rumah di tengah-tengah masa pandemi Covid-19.

“Kami memahami pandemi berdampak sangat besar bagi berbagai sektor kehidupan, salah satunya adalah sebagian orang kehilangan pekerjaannya atau sebagian pendapatannya. Untuk itu, kami membuka lowongan kerja bagi mereka sebagai Agen Asuransi Sompo,” tutur Executive Officer Sompo Insurance Indonesia, Ken Sukasah, melalui siaran pers, Sabtu (27/2/2021).

Para agen dapat secara aktif memasarkan berbagai produk perlindungan perorangan atau perusahaan dari risiko kesehatan, kecelakaan diri, perjalanan, kendaraan bermotor, kargo, kebakaran, gempa bumi, dan banyak lagi lainnya.

Calon Agen dapat menghubungi kantor cabang atau kantor pemasaran Asuransi Sompo terdekat di kota masing-masing untuk mendaftar. Saat ini, Asuransi Sompo memiliki 16 kantor pemasaran dan 2 cabang yang tersebar di Indonesia.

“Karyawan di kantor cabang dan kantor pemasaran Asuransi Sompo akan mengirimkan formulir kepada para calon Agen yang terdaftar. Selanjutnya, mereka wajib mengikuti tes untuk bisa memperoleh lisensi sebagai agen asuransi,” katanya.

Ken mengatakan saat ini Asuransi Sompo telah memiliki ribuan Agen yang tersebar di seluruh Indonesia dan masing-masing memiliki bisnis yang produktif.

“Setelah para Agen mendapat lisensi, mereka akan mendapatkan pelatihan dan kemudahan dalam memberikan layanan kepada nasabah. Salah satu kemudahan yang diberikan adalah penggunaan aplikasi mobile Sompo Go!,” terangnya.

Sompo Go! adalah aplikasi yang dapat digunakan para Agen untuk mempercepat pelayanan pada calon nasabah ritel.

"Saat ini belum banyak perusahaan asuransi umum yang membekali Agennya dengan digital sales tools seperti Sompo Go!, yang dapat memproses quotation dan polis untuk bisnis ritel secara realtime. Pelayanan cepat dan nyaman ini dapat menjadi nilai lebih untuk calon nasabah, selain bisa berkonsultasi langsung dengan para Agen,” jelas Ken.

Ken menambahkan pihaknya menerapkan layanan dengan pendekatan konsultasi kepada para Agen dan memberikan solusi sesuai kebutuhan para Agen atau nasabahnya.

“Kami berupaya selalu mengedepankan kepentingan para Agen dengan memberikan pelayanan penuh kehangatan dengan tujuan hubungan bisnis dapat terjalin dalam jangka panjang,” tutupnya.

Untuk diketahui, Asuransi Sompo adalah bagian dari grup asuransi global Sompo Holdings, Inc., salah satu perusahaan asuransi umum terbesar di Jepang dan salah satu dari 10 grup asuransi terbesar di dunia.

Kantor cabang Sompo Insurance ada di Surabaya dan Medan, sedangkan kantor pemasarannya ada di Bandar Lampung, Pekanbaru, Palembang, Batam, Bandung, Jakarta (Pasar Minggu dan Kelapa Gading), Tangerang, Yogyakarta, Solo, Semarang, Malang, Balikpapan, Makassar, Denpasar, dan Pontianak.

Asuransi Sompo menyediakan berbagai produk asuransi sebagai solusi perlindungan perusahaan dan perorangan dari risiko yang meliputi kesehatan, kecelakaan diri, perjalanan, kendaraan bermotor, kargo, kebakaran, gempa bumi, dan banyak lagi lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hafiyyan
Terkini