Gelombang 12 Kartu Prakerja Ditutup, Total Penerima Insentif 600.000 Orang

Bisnis.com,03 Mar 2021, 17:30 WIB
Penulis: Maria Elena
Ilustrasi - Kartu Prakerja/ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah akan mengumumkan hasil seleksi penerima Kartu Prakerja gelombang 12 pada hari ini, Rabu (3/3/2021).

Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu menyampaikan total penerima insentif kartu Prakerja untuk gelombang 12 ini telah mencapai 600.000 orang.

“Hasil seleksi gelombang 12 diumumkan siang ini dengan jumlah penerima 600.000,” katanya, Rabu (3/3/2021).

Selanjutnya, manajemen pelaksana akan segera menyalurkan insentif pelatihan kepada penerima Kartu Prakerja gelombang 12 tersebut.

“Saat ini kami sedang menyalurkan dana ke virtual account atas nama para penerima Kartu Prakerja,” jelasnya.

Adapun, gelombang 12 Kartu Prakerja telah dibuka sejak Selasa, 23 Februari 2021 lalu. Pemerintah targetkan akan ada sebanyak 2,7 juta penerima Kartu Prakerja pada semester I/2021 dengan anggaran yang ditetapkan sebesar Rp10 triliun.

Besaran insentif yang d idapatkan peserta Kartu Prakerja pada 2021 masih sama dengan besara tahun lalu, yaitu sebesar Rp3,55 juta, dengan rincian Rp1 juta untuk pelatihan, insentif pasca pelatihan Rp600.000 selama 4 bulan, dan insentif survei sebesar Rp50.000 untuk tiga kali survei.

Sebagaimana diketahui, program Kartu Prakerja pada 2020 lalu mendapatkan animo yang sangat tinggi dengan total pendaftar yang mencapai 43 juta orang.

Pada tahun lalu, pemerintah menjaring 5,5 juta penerima insentif, dari gelombang pertama hingga gelombang ke-11 di sebanyak 514 kabupaten dan kota di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hadijah Alaydrus
Terkini