Pesantren Benda Kerep Cirebon Dipilih sebagai Kampung Santri

Bisnis.com,26 Mar 2021, 15:19 WIB
Penulis: Hakim Baihaqi
Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum (kiri) saat mengunjungi salah satu pesantren di Jabar

Bisnis.com, CIREBON - Pemerintah Provinsi Jawa Barat mulai melakukan sosialisasi pembentukan Kampung Santri dengan memilih Pondok Pesantren Benda Kerep di Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.

Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengatakan Kampung Santri dibentuk untuk mendukung terwujudnya visi Jabar Juara di bidang batin. Nantinya, kegiatan di kampung tersebut bisa menerapkan nilai-nilai agama dalam berbangsa dan bernegara.

"Misalnya salat awal waktu dan berjamaah, minimal salat magrib ataupun setiap waktu salat," kata Uu di Kota Cirebon, dikutip Jumat (26/3/2021).

Pembentukan Kampung Santri menurut Uu, sesuai dengan amanat UUD 1945 dan sila pertama Pancasila, yakni ketuhanan yang maha esa.

Kemudian, hal tersebut pun sesuai dengan Penguatan Pendidikan Karakter dalam Nawacita Presiden Joko Widodo, serta Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2019 yang di dalamnya termaktub visi Jabar Juara Lahir dan Batin.

Uu menyebutkan, pembentukan Kampung Santri berdasarkan kesiapan dan kesediaan masyarakat setempat. Ditargetkan, setiap kabupaten/kota memiliki satu Kampung Santri.

Ini artinya, jumlah Kampung Santri di Jawa Barat sebanyak 27 titik sesuai dengan jumlah kota/kabupaten di provinsi itu.

"Tidak menutup kemungkinan, setelah koordinasi dengan pemerintah daerah, saya akan menjajaki juga dengan kota/kabupaten lain," kata Uu.

Diharapkan, adanya Kampung Santri, penyakit masyarakat atau pekat di daerah tersebut bisa berkurang, lantaran meningkatnya keimanan dan ketaqwaan. (K45)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini