Surabaya Gencarkan Vaksinasi di Mal

Bisnis.com,07 Apr 2021, 19:46 WIB
Penulis: Peni Widarti
Wali Kota Surabay Eri Cahyadi meninjau proses vaksinasi di Galaxy Mall II Surabaya. / Dok. Pemkot Surabaya

Bisnis.com, SURABAYA - Pemerintah Kota Surabaya tengah gencar melakukan vaksinasi untuk kalangan karyawan pusat perbelanjaan atau mal, hotel dan UMKM sebagai salah satu upaya mempercepat pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, perputaran roda ekonomi di Surabaya harus tetap berjalan meskipun masih dalam kondisi pandemi. Untuk itu perlu ada terobosan dalam penanganan pandemi Covid-19, seperti disiplin penerapan SOP protokol kesehatan serta percepatan program vaksinasi.

“Ketika pandemi, ekonomi tidak boleh mati. Makanya kita harus punya terobosan-terobosan salah satunya vaksinasi dan Alhamdulillah teman-teman Dinkes vaksinasinya bergerak cepat di berbagai lini,” katanya, Rabu (7/4/2021).

Menurutnya, vaksinasi terhadap para petugas pelayanan publik seperti di mal, juga termasuk para pegawai di lingkungan pusat perbelanjaan akan berimbas pada keyakinan orang untuk datang berbelanja.

“Hal ini otomatis akan berimbas pada pergerakan ekonomi di Surabaya. Orang datang ke mal akan merasa yakin karena petugasnya sudah divaksin,” katanya.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya, Febria Rachmanita menambahkan, program vaksinasi yang menyasar lingkungan pusat perbelanjaan di Surabaya sudah dilakukan di beberapa titik.

“Sebelumnya dilakukan vaksinasi masal di Tunjungan Plaza, Pasar Genteng Baru, lalu vaksinasi drive thru di Universitas Surabaya (Ubaya), dan juga di Galaxy Mall II,” tuturnya.

Dia mengatakan, vaksinasi di Galaxy Mall II yang berlangsung pada 7 April 2021 pun diikuti oleh sebanyak 1.500 - 2.000 peserta yang terdiri dari para tenant dan karyawan, karyawan hotel di sekitar mal, serta pelaku UMKM hingga awak media.

“Vaksinasi di Galaxy Mall II akan berlangsung sampai 9 April 2021,” imbuhnya.

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini