ASDP Bakauheni Dukung Kebijakan Larangan Mudik Lebaran

Bisnis.com,07 Apr 2021, 19:22 WIB
Penulis: Aprianus Doni Tolok
Pelabuhan Bakauheni di Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung./Antara/Ardiansyah

Bisnis.com, LAMPUNG - General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni Solikin mendukung segala program pemerintah, termasuk jika larangan mudik pada libur Lebaran 2021 yang resmi diberlakukan.

“Kami tentu akan melakukan apapun kebijakan daripada pemerintah dan mendukung full,” katanya kepada Tim Jelajah Pelabuhan 2021, di Lampung, pada Selasa (6/4/2021).

Lebih lanjut, jika berkaca pada tren di masa pandemi, dia menyampaikan bahwa angkutan orang baik yang berkendara maupun tidak, memang mengalami penurunan di Pelabuhan Merak ke Bakauheni dan sebaliknya.

Namun demikian, dia memastikan pelayanan terhadap pelanggan tetap optimal dan bahkan terus ditingkatkan, termasuk penegakkan protokol kesehatan.

Adapun, baru saja Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan bahwa untuk sektor transportasi darat akan berkoordinasi dengan Korlantas Polri melarang mudik dan melakukan penyekatan di lebih dari 300 lokasi.

Sementara untuk sektor transportasi laut pergerakan hanya diperbolehkan bagi mereka yang dikecualikan oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK). Akses pergerakan menggunakan layanan ini dilakukan secara terbatas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rio Sandy Pradana
Terkini