Liga Europa MU vs Granada, Rashford Terancam Jadi Pemain Ke-6 Absen

Bisnis.com,15 Apr 2021, 09:38 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Ujung tombak Manchester United Marcus Rashford/Twitter@ManUtd

Bisnis.com, JAKARTA – Penyerang Manchester United Marcus Rashford diragukan tampil dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Europa melawan tim tamu Spanyol Granada.

Rashford, yang mencetak gol pembuka dalam kemenangan 2–0 di leg pertama di Los Carmenes pekan lalu, melewatkan latihan pada Rabu (14/4/2021) karena cedera pergelangan kaki.

"Saya harus memberinya waktu sebanyak mungkin, kakinya masih sedikit sakit, tetapi semoga saja bisa bermain," kata pelatih United Ole Gunnar Solskjaer menjelang laga yang digelar pada Jumat (16/4/2021) mulai pk. 02.00 WIB.

MU juga tidak dapat menurunkan kapten tim Harry Maguire, Luke Shaw, dan Scott McTominay. Ketiga pemain tersebut dipastikan absen karena harus menjalani skorsing akumulasi kartu kuning.

Jika MU mampu mempertahankan keunggulan mereka sehingga lolos, mereka akan menghadapi pemimpin klasemen sementara Eredivisie Belanda Ajax Amsterdam atau klub Serie A Italia AS Roma di semifinal.

"Tidak pernah menjadi hal positif ketika ada pemain yang absen, tetapi kami memiliki pemain yang siap bermain. Sayangnya, ada beberapa kartu kuning yang terlalu mudah dikeluarkan wasit. Namun, kami siap menghadapi pertandingan ini," kata Solskjaer.

Kabar baik bagi MU, pemain internasional Wales Daniel James bisa kembali ke skuad. Penyerang sayap itu absen dalam kemenangan MU 3–1 atas Tottenham Hotspur pada Minggu (11/4/2021) di ajang Liga Primer Inggris karena cedera.

Bek tengah Eric Bailly masih absen setelah dinyatakan positif mengidap virus Covid-19 saat menjalani tugas internasional dengan Pantai Gading, sehingga Will Fish yang baru berusia 18 tahun masuk ke skuad Solskjaer untuk meningkatkan opsi pertahanan dengan absennya Maguire dan Shaw.

Sementara itu, ujung tombak asal Prancis Anthony Martial dan pemain belakang Phil Jones dipastikan absen lantaran masih berkutat dengan cedera.

Dari sisi berseberangan, Granada agaknya akan memanggil kembali Roberto Soldado setelah mantan striker Tottenham itu absen dalam kemenangan 2–1 di markas Real Valladolid di La Liga.

Bek berkebangsaan Portugal Domingos Duarte menjalani skors, sementara pemain sayap asal Brasil Robert Kenedy yang merupakan pinjaman dari Chelsea diragukan tampil karena cedera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini