Allstay Hotel Semarang Berbagi Bersama Panti Asuhan Asbaabul Mukhtar

Bisnis.com,23 Apr 2021, 13:50 WIB
Penulis: Farodlilah Muqoddam
Allstay Hotel Semarang menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) kepada para penghuni Panti Asuhan Ahbaabul Mukhtar Semarang. (Foto: Istimewa)

Bisnis.com, SEMARANG — Allstay Hotel Semarang menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) kepada para penghuni Panti Asuhan Ahbaabul Mukhtar Semarang. Bantuan diberikan dalam bentuk bahan makanan pokok dan alat-alat kebersihan.

Panti Asuhan Ahbaabul Mukhtar Semarang berlokasi di Jalan Kaliancar Rt 01 Rw 02 Podorejo Kecamatan Ngaliyan Semarang. Lembaga social tersebut didirikan sejak 2017 dan saat ini menampung 23 anak mulai dari usia 6 tahun hingga yang paling dewasa berusia 16 tahun.  

Kegiatan yang dilakukan anak-anak panti asuhan ini selain selama Ramadan selain mengikuti sekolah formal adalah membaca dan menghafalkan ayat suci Alqur’an.

General Manager Allstay Hotel Semarang Shodik mengatakan bahwa penyaluran dana CSR tersebut merupakan salah satu bentuk silaturahmi serta upaya untuk menyebarkan kebaikan di bulan Ramadan.

“Dalam kunjungan kami yang bertepatan di bulan Ramadan ini selain sebagai bentuk silaturahmi kami juga berharap Allstay Hotel Semarang dapat memberikan manfaat bagi adik-adik di panti asuhan ini serta dapat menumbuhkan rasa kepedulian antar sesame,” ujarnya dalam siaran pers, Jumat (23/4/2021).

Program CSR berupa kunjungan ke panti asuhan yang dilakukan Allstay Hotel Semarang dilakukan sebagai program berkala yang diharapkan memberikan manfaat dan bisa membantu masyarakat di sekitarnya.

Ulin, selaku perwakilan pengelola panti asuhan Ashaabul Mukhtar, menyambut baik kunjungan yang dilakukan Allstay Hotel Semarang. Ulil mengapresiasi kunjungan dari manajemen hotel yang telah menyalurkan bantuan untuk anak-anak penghuni panti asuhan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Farodlilah Muqoddam
Terkini