China Siap Bangun Pertahanan Penangkal Asteroid

Bisnis.com,26 Apr 2021, 00:42 WIB
Penulis: Newswire
Batuan luar angkasa asteroid

Bisnis.com, JAKARTA - Kepala badan antariksa China mengatakan pemerintah sedang membahas rencana pembangunan sistem pertahanan penangkal asteroid di dekat Bumi.

Zhang Kejian, kepala Administrasi Luar Angkasa Nasional Cina, tidak memberikan perincian lebih lanjut rencana itu, yang disampaikannya dalam pidato pembukaan upacara hari luar angkasa Cina di kota timur Nanjing.

China telah menjadikan eksplorasi luar angkasa sebagai prioritas utama dalam beberapa tahun terakhir, yang bertujuan untuk menetapkan program yang mengoperasikan ribuan penerbangan luar angkasa setahun dan membawa puluhan ribu ton kargo dan penumpang pada tahun 2045, dikutip dari Reuters, 25 April 2021.

Badan Antariksa Eropa tahun lalu menandatangani kesepakatan senilai 129 juta euro (Rp 2,2 triliun) untuk membangun pesawat luar angkasa untuk proyek bersama dengan NASA yang meneliti cara membelokkan asteroid menuju Bumi.

China mendorong misi di mana satu pesawat luar angkasa akan mendarat di asteroid dekat Bumi untuk mengumpulkan sampel, terbang kembali ke Bumi untuk melepaskan kapsul yang berisi sampel, dan kemudian mengorbit komet lain, kantor berita Xinhua melaporkan, mengutip Ye Peijian, seorang akademisi di Chinese Academy of Sciences.

Ye mengatakan misi itu bisa memakan waktu sekitar sepuluh tahun.

China dan Rusia menandatangani nota kesepahaman bulan lalu untuk mendirikan stasiun penelitian bulan internasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini
'