Kejagung Sebut Bakal Ada Kejutan di Kasus Korupsi BPJS TK

Bisnis.com,01 Mei 2021, 10:57 WIB
Penulis: Sholahuddin Al Ayyubi
Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejagung, Febrie Adriansyah./istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) mengaku sudah menyiapkan kejutan terkait kasus korupsi BPJS Ketenagakerjaan (TK).

Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejagung, Febrie Adriansyah mengatakan bahwa kejutan itu akan disampaikan setelah Hari Raya Idulfitri nanti. 

Febrie menjelaskan bahwa kejutan itu berhasil didapatkan tim penyidik usai melakukan gelar (ekspose) perkara korupsi BPJS TK beberapa hari lalu.

"Ada kejutan nanti habis lebaran terkait kasus korupsi BPJS Ketenagakerjaan, tunggu saja ya," tuturnya kepada Bisnis, Sabtu (1/5).

Kendati demikian, Febrie tidak menjelaskan lebih rinci mengenai kejutan tersebut. Apakah perkara korupsi BPJS TK bakal ada tersangka atau malah akan dihentikan penyidikannya (SP3). 

Sejauh ini, perkara korupsi BPJS sudah memasuki tahap penyidikan, kendati belum diikuti dengan penetapan tersangka.

"Jadi dari hasil ekspose kasus kemarin, ada banyak perubahan. Nantilah kejutannya habis lebaran ya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini