Jadwal & Klasemen Liga Belanda, PSV Berjuang di Slot Liga Champions

Bisnis.com,01 Mei 2021, 17:14 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
PSV Eindhoven/Antara/AFP

Bisnis.com, JAKARTA – Eredivisie, kompetisi teratas dalam sistem sepak bola Belanda, segera memanggungkan rangkaian pertandingan pekan ke-31.

Ajax Amsterdam telah dipastikan tampil sebagai juara Eredivisie musim 2020–2021 ini setelah pekan lalu menundukkan AZ Alkmaar dengan skor 2–0.

Dengan demikian, Ajax juga memastikan tiket langsung fase grup Liga Champions Eropa dalam genggaman. Eredivisie hanya mendapatkan jatah satu tiket langsung ke fase grup Liga Champions musim depan.

Sekarang titik perhatian terpenting adalah perebutan posisi kedua yang merupakan jalur kualifikasi Liga Champions.

Di slot runner-up kini terdapat PSV Eindhoven dengan nilai 64, hanya 3 angka dari AZ Alkmaar di posisi ketiga.

Persaingan berlanjut pekan ini dengan PSV akan berhadapan dengan peringkat ke-10 Heerenveen, sedangkan AZ meladeni peringkat 14.

Jadwal lengkap pekan ke-31 (dalam WIB):

Sabtu, 1 Mei:

21:30   Heracles Almelo vs VVV Venlo

23:45   Fortuna Sittard vs Twente Enschede

Minggu, 2 Mei:

01:00   RKC Waalwijk vs AZ Alkmaar

01:00   Vitesse Arnhem vs PEC Zwolle

02:00   Utrecht vs Willem II Tilburg

17:15   ADO Den Haag vs Feyenoord Rotterdam

19:30   Ajax Amsterdam vs Emmen

19:30   Groningen vs Sparta Rotterdam

21:45   PSV Eindhoven vs Heerenveen

Klasemen sementara (peringkat, tim, main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

13024428921+6876
23019746530+3564
33018756640+2661
43017674628+1857
530151055829+2955
630121174838+1047
730137103534+146
830116133646-1039
930910114342+137
1030910113942-337
1130107134246-437
1230114154352-937
1330811114046-635
143068162745-1826
153067173261-2925
163059163359-2624
173064203977-3822
1830210182267-4516

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini