Pantai Batukaras di Pangandaran Penuh Wisatawan, Susi Pudjiastuti: Muspida Lakukan Penyekatan

Bisnis.com,16 Mei 2021, 09:48 WIB
Penulis: Mutiara Nabila
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti./Bisnis-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — Pantai Batukaras dipenuhi wisatawan lokal pada hari libur lebaran. Susi Pudjiastuti berharap penyekatan bisa mengendalikan kerumunan.

Sebuah cuitan di Twitter dari akun @MurtadhaOne1 mengunggah video yang menunjukkan keramaian di pantai wisata. Namun, pemilik akun tersebut mengatakan bahwa pantai tersebut berada di Pangandaran, kampung halaman Susi Pudjiastuti.

"Ini pantai pangandaran kampungnya bu @susipudjiastuti. Lupa pandemi," tulisnya, Sabtu (15/5/2021).

Menanggapi hal tersebut, Susi mengklarifikasi melalui akunnya bahwa pantai tersebut bukan Pantai Pangandaran, melainkan Pantai Batukaras. 

"Ini Pantai Batukaras, kurang lebih 35 km dari Pantai Pangandaran. Kebanyakan pengunjung itu orang-orang gunung sekitar Batukaras. Mereka biasa turun ke laut sehari mau bulan Ramadan dan 2 atau 3 hari setelah lebaran l. Mereka biasanya piknik bawa bekal dan tiker masing-masing," tulis Susi membalas cuwitan tersebut.

Dia juga menegaskan bahwa pihak berwajib sudah melakukan penanganan untuk mencegah kerumunan di tengah pandemi Covid-19.

"Saya malam ini dengan langsung Pak Bupati, Pak Kapolres, Pak Dandim sudah bergerak melakukan penyekatan arah dari luar Kalipucang dan arah barat dari Sindang Sari. Semoga lebih terkendali," ujar Susi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggara Pernando
Terkini