Marco Polo Marine Akan Akuisisi Saham Bina Buana Raya (BBMR)

Bisnis.com,24 Mei 2021, 09:53 WIB
Penulis: Zufrizal
Ilustrasi: Kapal tunda (tug boat) melintas di Selat Madura, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (15/3)./Antara-Didik Suhartono

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan logistik kelautan terintegrasi Marco Polo Marine mengumumkan pada Senin (24/5/2021) bahwa mereka akan mengakuisisi saham mayoritas di perusahaan agen pelayaran Indonesia PT Pelayaran Nasional Bina Buana Raya (BBMR) untuk memperkuat posisinya di pasar Indonesia.

Seperti dikutip dari www.businesstimes.com.sg, Senin (24/5/2021), rencana tersebut masih menunggu persetujuan pemegang saham. Marco Polo Marine akan meningkatkan kepemilikan sahamnya menjadi 72 persen dari 34,8 persen saat ini melalui rights issue

BBMR akan beralih dari perusahaan asosiasi menjadi anak perusahaan utama Marco Polo Marine, dan berfungsi sebagai platform pertumbuhan untuk memperluas operasinya di Indonesia, kata grup itu.

Anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki secara tidak langsung oleh Marco Polo Marine yakni, PT Marco Polo Indonesia (PT MPI), akan membuat perjanjian dengan BBMR.

Marco Polo Marine mengatakan bahwa penurunan di sektor minyak dan gas lepas pantai tampaknya mencapai titik terendah, dan PT MPI, melalui BBMR, akan dapat memenuhi kebutuhan sektor tersebut dan meningkatkan penyewaan kapal yang menjadi bisnis utamanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Zufrizal
Terkini