Wuling Perbarui MPV Murah Confero, Simak Fitur Anyarnya

Bisnis.com,07 Jun 2021, 21:36 WIB
Penulis: Newswire
Wuling New Confero. /wuling.id

Bisnis.com, JAKARTA — Wuling Indonesia resmi meluncurkan New Wuling Confero, MPV dengan sejumlah pembaruan dibandingkan versi sebelumnya. Pembaruan menyangkut sektor desain, interior, sampai mesinnya.

"Kami berharap kehadiran New Confero dapat menjadi bagian dalam setiap perjalanan konsumen menuju kehidupan yang lebih baik sejalan dengan semangat Drive For A Better Life,” kata Brand & Marketing Director Wuling Motors, mengutip Tempo, Senin (7/6/2021).

Dari sektor eksterior, dia menjelaskan, mobil MPV New Wuling Confero mendapatkan grill desain baru berbalut warna hitam. Kemudian lampu depannya kini memiliki aksen smoky.

Di bagian kabin, mobil Wuling Confero facelift ini diklaim memiliki baris kursi yang lebih luas, khususnya kursi baris belakang. Eksteriornya kini dilengkapi AC Double Blower, tetapi masih belum ada airbag dan teknologi Anti-lock Braking System (ABS).

Kemudian dari sektor dapur pacu, New Wuling Confero facelift dibekali mesin 4 silinder DOHC berkapasitar 1.485cc. Konfigurasi mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 98 hp di 5.800 rpm dan torsi 135 Nm di 3800 sampai 4.200 rpm.

Mobil MPV New Wuling Confero ditawarkan dalam lima varian warna, yakni Carnelian Red, Pristine White, Dazzling Silver, Aurora Silver dan Starry Black. MPV terbaru ini dilego Rp150,8 juta, setelah mendapatkan diskon PPnBM 50 persen.

Seperti diketahui, diskon PPnBM 50 persen berlaku sejak 1 Juni hingga 31 Agustus 2021. Pemerintah menanggung separuh pajak barang mewah mobil berkubikasi mesin 1.500 cc yang diproduksi di dalam negeri untuk menggerakan kembali roda pabrik otomotif Tanah Air. 

Selain Wuling, sejumlah mobil yang bermain di segmen MPV, hatchback, hingga sedan ikut menikmati insentif pajak tersebut. Alhasil, penjualan ritel otomotif pada bulan kedua penerapan insentif PPnBM telah mendekati level normal sebelum pandemi Covid-19. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Muhammad Khadafi
Terkini