Simak! Ini Hal-hal yang Perlu Anda Ketahui Soal Asuransi 

Bisnis.com,11 Jun 2021, 13:05 WIB
Penulis: Yuliana Hema
Ilustrasi asuransi/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Asuransi merupakan elemen penting ketika membuat sebuah perencanaan keuangan, yakni terkait peran proteksi. 

Asuransi bertujuan untuk melindungi diri dan memastikan bahwa rencana keuangan yang telah Anda siapkan tercapai atau telah mencapai target. 

Layaknya perbankan, asuransi memiliki beragam produk yang bisa dipilih. Setiap produk memiliki karakteristik dan tujuan finansial yang berbeda-beda. 

Bagi Anda yang baru ingin mencoba untuk memiliki asuransi, berikut hal-hal yang perlu Anda ketahui soal asuransi seperti dikutip dari FWD Insurance. 

1. Jenis-jenis Asuransi

Ada berbagai jenis asuransi yang dapat dipilih, mulai dari asuransi jiwa hingga asuransi umum. Asuransi jiwa termasuk juga asuransi kesehatan, asuransi kecelakaan, asuransi penyakit kritis, sedangkan asuransi umum termasuk asuransi kendaraan, hingga asuransi properti. 

Hal yang terpenting dalam memilih asuransi adalah menyesuaikan dengan kebutuhan, kemampuan keuangan, dan prioritas Anda. Jika sudah menentukan asuransi yang dibutuhkan, mulailah mencari tahu perusahaan asuransi yang punya performa baik.

2. Premi Asuransi 

Langkah berikutnya setelah memilih asuransi mana yang sesuai dengan kebutuhan. Anda perlu mengetahui berapa banyak premi yang harus dibayarkan dan berapa lama harus membayarnya. Anda dapat membandingkannya dengan manfaat yang akan diterima. 

Cek juga jadwal pembayaran premi, apakah bulanan, enam bulan, atau tahunan. Pelajari juga metode pembayarannya seperti transfer bank, pembayaran langsung, atau auto-debit, dan lainnya. Hal ini penting dilakukan agar bisa mengatur cash flow keuangan Anda nantinya.

 

3. Manfaat Produk Asuransi

Setelah mengetahui jumlah dan periode premi, pastikan apa saja perlindungan yang didapatkan. Sesuaikan juga dengan apa yang Anda butuhkan. Misalnya, saat membeli produk asuransi kesehatan, jangan lupa untuk menanyakan penyakit apa saja yang dicakup, atau berapa batas maksimal perlindungan, dan juga rumah sakit rekanan asuransi tersebut. 

Jika Anda memiliki garis keturunan dengan penyakit kritis, Anda dapat pertimbangkan untuk memilih atau menambahkan manfaat penyakit kritis yang mungkin membutuhkan perlindungan lebih di masa mendatang.

 

4. Pembelian dan Pengajuan Klaim 

Jika sudah memantapkan diri untuk membeli sebuah produk asuransi, Anda sebaiknya mempelajari dengan baik bagaimana proses pembelian, klaim, serta dokumen apa saja yang perlu dipersiapkan.

 Penting untuk mengetahui bagaimana proses klaim saat terjadi risiko. Misalnya, untuk asuransi kesehatan, apakah sistem klaimnya cashless yang berarti Anda tidak perlu mengeluarkan uang saat di rumah sakit rekanan atau sistem reimbursement yang berarti Anda akan menggunakan uang Anda terlebih dahulu yang nantinya akan diganti oleh perusahaan asuransi. 

Terakhir, jangan lupa juga untuk menanyakan dokumen yang harus dipenuhi ketika mengajukan klaim serta teknis pengajuan klaim serta pengiriman dokumen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Feni Freycinetia Fitriani
Terkini