Kasus Melonjak, Pemkab Kudus Tambah Tempat Isolasi Pasien Covid-19

Bisnis.com,20 Jun 2021, 12:42 WIB
Penulis: Edi Suwiknyo
Slogan Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, melawan Covid-19./Antara-Akhmad Nazaruddin Lathif

Bisnis.com,  JAKARTA -- Pemerintah Kabupaten Kudus menjadikan asrama milik Universitas Muhammadiyah Kusus (UMKU) pemusatan isolasi bagi warganya yang terpapar virus Corona atau Covid-19.

Bupati Kudus Hartopo mengatakan bahwa pembukaan shelter tersebut sangat membantu program pemerintah daerah dalam penyediaan tempat pemusatan isolasi di dalam kota.

"Atas nama pemerintah Kabupaten Kudus tentunya memberikan apresiasi sebesar-besarnya. Karena secara tidak langsung membantu kerja pemerintah daerah dalam pemusatan isolasi, khususnya pasien bergejala ringan," tuturnya dilansir dari laman resmi Pemkab Kudus, Minggu (20/6/2021).

Hartopo menilai bahwa fasilitas yang disediakan sangat layak. Setiap kamar isolasi terdapat dua tepat tidur, kamar mandi dalam, tempat jemuran, dan fasilitas olahraga. Sejak hari pertama dibuka, tenaga kesehatan dari RS Aisyiyah disiagakan untuk melakukan proses screening.

"Disini komplit satu kamar ada yang 3 bed atau 2 bed semua kamar mandi dalam, dan fasliltas lainnya. Setiap mau masuk pasien akan discreening lagi dengan tenaga kesehatan yang telah disiagakan," katanya. 

Lebih lanjut, Hartopo berharap inisiatif UMKU dalam menyediakan tempat pemusatan isolasi dapat diikuti oleh universitas atau bahkan perusahaan. Pasalnya, fungsi tempat isolasi sangat penting untuk mencegah terjadinya klaster keluarga yang saat ini sedang melonjak. 

"Kalau tiap universitas dan pabrik bisa seperti ini, dapat sangat membantu pemerintah daerah. Shelter ini semoga bisa menjadi contoh bagi seluruh stakeholder," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Edi Suwiknyo
Terkini