Bank Jago Berikan Kredit Modal Kerja Rp600 Miliar ke BFI Finance

Bisnis.com,25 Jun 2021, 11:39 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Logo Bank Jago/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Jago Tbk. memberikan fasilitas kredit modal kerja kepada PT BFI Finance Tbk. sebesar Rp600 miliar.

Direktur Kepatuhan Tjit Siat Fun mengatakan Bank Jago terus memperluas kerja sama dengan berbagai institusi finansial. Hal ini sejalan dengan kehadiran perseroan sebagai bank teknologi yang tertanam dalam ekosistem, dan melayani segmen ritel, menengah serta mass market.

Kolaborasi dengan ekosistem dan lembaga keuangan merupakan upaya Jago dalam menjangkau konsumen sekaligus meningkatkan akses finansial.

"Kemarin kami menandatangani perjanjian fasilitas kredit (working capital) dengan BFI Finance senilai Rp600 miliar. BFI merupakan salah satu multifinance terkemuka dan memiliki pangsa pasar cukup besar di industri pembiayaan," terangnya dalam keterangan resmi, Jumat (25/6/2021).

Tjit Siat Fun mengatakan partnership lending ini menunjukkan komitmen perseroan dan partner dalam menggerakkan sektor riil untuk membantu mempercepat pemulihan krisis akibat Covid-19.

"Sejak awal tahun, kami juga telah menyalurkan pembiayaan ke sejumlah perusahaan fintech. Untuk total pembiayaan yang kami salurkan akan kami sampaikan pada publikasi kinerja kuartal II mendatang," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ropesta Sitorus
Terkini