Saham GGRM dan ACES Pimpin Penguatan Indeks LQ45

Bisnis.com,02 Jul 2021, 12:40 WIB
Penulis: Yuliana Hema
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (31/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah saham Indeks LQ45 mengalami penguatan pada sesi I perdagangan Jumat (2/7/2021). 

Hingga akhir sesi I pukul 11.30 WIB, Indeks LQ45 naik 0,65 persen menjadi 852,63. Sepanjang sesi, indeks bergerak di rentang 848,01-855,78.

Lima saham yang memimpin penguatan Indeks LQ45 adalah GGRM, ACES, CTRA, JPFA, dan CPIN. Saham GGRM mengalami kenaikan sebesar 6,17 persen menjadi Rp46.925. 

Sementara diposisi kedua diduduki oleh ACES dengan kenaikan 5,2 persen menjadi Rp1.315. Kemudian, CTRA naik 5 persen menjadi Rp945. Tepat dibawah CTRA, saham JPFA naik sebesar 2,38 persen menjadi Rp6.450 

Selain JPFA, saham emiten perunggasan lainnya CPIN naik Rp150 atau setara dengan 2,38 persen menjadi Rp6.450. 

Sementara itu, saham UNVR, BTPS, INCO, ERAA, dan ANTM terkoreksi paling dalam di dalam daftar Indeks LQ45 siang ini.  

Saham UNVR turun hingga 1,91 persen menjadi Rp5.125. Saham emiten perbankan BTPS juga ikut turun 1,41 persen ke level Rp2.790. 

Disusul saham INCO turun 1,54 persen menjadi Rp4.490, ERAA turun 1,49 persen menjadi Rp660, dan ANTM turun 1,35 persen menjadi Rp2.200.

Sementara itu, IHSG terpantau menguat 0,44 persen ke level 6.032,66 hingga sesi I. Sebanyak 248 saham menguat, 229 saham melemah, dan 144 saham di zona kuning atau stagnan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hafiyyan
Terkini