Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) mencatat aliran modal asing yang masuk ke pasar keuangan domestik mencapai Rp9,41 triliun per 8 Juli 2021.
Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono menyampaikan bahwa berdasarkan data transaksi 5-8 Juli 2021, aliran modal asing yang masuk ke pasar keuangan domestik tercatat sebesar Rp640 miliar.
“Terdiri dari beli neto di pasar surat berharga negara [SBN] sebesar Rp1,2 triliun dan jual neto di pasar saham sebesar Rp560 miliar,” katanya dalam siaran pers yang dikutip Bisnis, Minggu (11/7/2021).
Pada laporan yang sama, BI mencatat nilai tukar rupiah bergerak stabil pada level Rp14.520 per dolar Amerika Serikat, baik pada Kamis (8/7/2021) maupun Jumat pagi (9/7/2021).
Sejalan dengan itu, imbal hasil atau yield SBN juga stabil pada level 6,51 persen baik pada Kamis maupun Jumat pagi.
Erwin menyampaikan, BI akan terus memperkuat koordinasi dengan pemerintah dan otoritas terkait untuk memonitor secara cermat dinamika penyebaran Covid-19 dan dampaknya terhadap perekonomian Indonesia dari waktu ke waktu.
BI juga akan memperkuat langkah-langkah koordinasi kebijakan lanjutan yang perlu ditempuh untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan, serta menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap baik dan berdaya tahan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel