Jelang Iduladha, 2 Perusahaan Lippo Group Bagikan Paket Sembako

Bisnis.com,19 Jul 2021, 21:16 WIB
Penulis: Rahmad Fauzan
Pramuniaga memasukkan barang belanjaan kedalam kantong plastik di salah satu gerai retail di Cibinong City Mall, Bogor, Jawa Barat, Jumat (1/3/2019)./ANTARA-Yulius Satria Wijaya

Bisnis.com, JAKARTA – Dua perusahaan ritel di bawah pengelolaan Lippo Group, yakni Matahari Department Store (MDS) & Hypermart (MPPA) menyerahkan 7.500 paket sembako yang berisikan berbagai kebutuhan pokok dan kesehatan guna membantu warga yang melakukan isolasi mandiri di 5 wilayah DKI Jakarta.

Paket sembako tersebut dibagikan oleh Dinas Sosial DKI Jakarta kepada pasien isolasi mandiri (isoman) di 15 kelurahan dan para petugas penyedia jasa lainnya perorangan (PJLP) dari beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bertugas langsung menangani pandemi Covid-19.

OPD tersebut terdiri atas petugas Tim Reaksi Cepat BPBD, petugas call center 112 BPBD, petugas pemulasaran jenazah, petugas pemandu dan pengisian oksigen, petugas TPU Rorotan, petugas fasilitas isolasi terkendali serta petugas PJLP.

Komisaris PT Matahari Department Store Tbk. Roy N Mandey mengatakan upaya tersebut bagian dari fokus perusahaan dalam menanggulangi dampak pandemi Covid-19, terutama terhadap masyarakat yang terbatas dalam hal mobilitas sehingga pemenuhan kebutuhan pokok menjadi terhambat.

"Masyarakat tentunya wajib dan tidak dapat melakukan mobilitas. Dengan demikian, kami konkritkan bantuan kemanusiaan ini agar mereka mendapatkan kebutuhan pokok dan kesehatannya di tempat, khususnya menjelang Iduladha," kata Roy dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Senin (19/7/2021).

Bantuan kemanusiaan tersebut diharapkan dapat dilanjutkan oleh para pelaku usaha lainnya sesuai dengan kemampuan masing-masing guna mendukung pemerintah selama masa pandemi yang masih memprihatinkan.

Roy juga mengimbau masyarakat agar tetap disiplin terhadap protokol kesehatan 5 M dan segera memperoleh vaksin sehingga bisa segera tercipta kekebalan komunal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Amanda Kusumawardhani
Terkini