Ini Cara Dapat Vaksin Covid-19 Gratis dari BPJS Ketenagakerjaan

Bisnis.com,23 Jul 2021, 19:57 WIB
Penulis: Rahmad Fauzan
Pegawai melintasi logo BPJS Ketenagakerjaan di Kantor Cabang BP Jamsostek di Menara Jamsostek, Jakarta, Jumat (10/7/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Program vaksinasi nasional terus digencarkan oleh pemerintah dalam mencapai target sasaran lebih dari 208 juta populasi di Tanah Air bisa segera tercapai. BPJS Ketenagakerjaan sebagai salah satu badan yang terlibat turut menyelenggarakan program vaksinasi gratis sebagai bagian dari upaya tersebut.

Adapun, program tersebut dilaksanakan 22-24 Juli 2021 untuk vaksinasi dosis pertama yang diselenggarakan dari pukul 08.00 - 15.00 WIB di Stasiun MRT Blok A dengan menggunakan vaksin Sinovac. Bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam program tersebut, dapat melakukan proses registrasi melalui aplikasi Jakarta Kini atau JAKI milik Pemprov DKI Jakarta.

Syarat dan ketentuan untuk dapat berpartisipasi dalam program tersebut antara lain; melakukan pendaftaran melalui aplikasi JAKI; membawa hasil print Kartu Kendali Vaksinasi yang dapat diunduh setelah mendaftar di aplikasi JAKI; warga negara Indonesia berusia 12-17 tahun didaftarkan menggunakan NIK dan 18 tahun ke atas menggunakan KTP.

Syarat selanjutnya, calon peserta harus dalam kondisi sehat, tidak sedang hamil, dan sudah sembuh minimal 3 bulan dari Covid-19 jika pernah terpapar; membawa surat rekomendasi dari dokter rawat apabila dalam penanganan penyakit.

Kemudian, tidak terdaftar sebagai penerima vaksin sebelumnya; membawa KTP; serta membawa dan menunjukkan dokumen persyaratan pada saat pelaksanaan.

Setelah mengikuti program yang diselenggarakan BPJS Ketenagakerjaan tersebut, vaksinasi tahap kedua dan tahap selanjutnya akan diinformasikan kembali melalui media sosial MRT Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rio Sandy Pradana
Terkini