Konten Premium

IHSG Anjlok Dihantam Aksi Profit Taking Saham Bank Digital hingga Bukalapak (BUKA)

Bisnis.com,09 Agt 2021, 14:53 WIB
Penulis: M. Nurhadi Pratomo & Azizah Nur Alfi
Papan elektronik yang menampilkan pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (22/3/2021)./Bisnis-Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks harga saham gabungan (IHSG) mendadak terjun ke zona merah bersamaan dengan koreksi sejumlah saham bank digital dan teknologi yang sebelumnya tengah naik daun.

Berdasarkan pantauan Bisnis hingga Senin (9/8/2021) pukul 14:30, IHSG mendadak berbalik arah dan terjerembab ke zona merah hingga koreksi 1,23 persen ke level 6.127,712. Total nilai transaksi di seluruh papan perdagangan telah mencapai Rp17,24 triliun dengan net sell atau jual bersih investor asing mencapai Rp753,35 miliar.

Daftar losers atau saham dengan penurunan harga terbesar diisi oleh sederet saham bank digital 30 menit menjelang akhir perdagangan. PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) berada di posisi teratas dengan 6,69 persen ke level Rp2.510.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  Konten Premium

Anda sedang membaca Konten Premium

Silakan daftar GRATIS atau LOGIN untuk melanjutkan membaca artikel ini.

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Nurhadi Pratomo
Terkini