Dear Investor, PT BIJB Buka Seleksi Mitra Kerja Sama Bisnis Cargo Village Bandara Kertajati

Bisnis.com,25 Agt 2021, 16:50 WIB
Penulis: Wisnu Wage Pamungkas
Bandara Kertajati/Bisnis

Bisnis.com, BANDUNG - PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (PT BIJB) membuka kesempatan untuk bergabung sebagai Mitra Kerja Sama Bisnis Penyediaan Cargo Village di Bandara Internasional Kertajati Jawa Barat melalui Seleksi Mitra.

Direktur Utama PT BIJB Salahudin Rafi mengatakan seleksi mitra kerja sama bisnis akan dilakukan pihaknya pada 27-31 Agustus mendatang.

“Ini bagian dari pengembangan Bandara Kertajati sebagai cargo transhipment untuk mendukung sistem logistik nasional,” katanya kepada Bisnis, Rabu (25/8/2021).

Dari data yang diterima Bisnis, calon peserta seleksi dapat mengisi data diri pada form pendataan yang dapat dilakukan pada website resmi PT BIJB.

Setelah Calon Peserta Seleksi mengisi data diri, penyelesaian pendaftaran dapat dilakukan dengan melakukan pembayaran dokumen RFP (Request For Proposal) yang berisi rincian mekanisme dan ketentuan Seleksi Mitra Kerja Sama Bisnis Penyediaan Cargo Village di Bandara Internasional Kertajati Jawa Barat pada tanggal 27-31 Agustus 2021.

Setelah menerima Dokumen RFP, maka Panitia Seleksi akan mengundang peserta untuk kegiatan Aanwijzing atau Pemberian Penjelasan;

Pertanyaan terkait seleksi hanya dapat diajukan melalui email pansel@bijb.co.id, dengan subjek: (QuestionCV_Nama Perusahaan) yang akan direspon pada hari Senin – Jumat pukul 08.00-17.00, peserta tidak dapat mengajukan pertanyaan kepada panitia seleksi dalam bentuk media komunikasi lainnya selain melalui email diatas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini