Remix Suara Azan, Stasiun TV Korea Mnet Diserang Warga Twitter

Bisnis.com,09 Sep 2021, 03:37 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora
Ilustrasi azan/istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Warganet Twitter marah karena stasiun televisi kabel di Korea Selatan meremixkan suara azan dalam acara Street Woman Fighter.

Mnet langsung dikritik oleh warganet usai meremix suara azan. Warganet minta agar Mnet meminta maaf dan tagar #Mnetapologize pun muncul.

@anotherkimchi_
lu tau ga etika seorang muslim kalo denger adzan? semua disuruh diem. tv disuruh matiin, music suruh matiin, ngobrol suruh berenti. setinggi itu derajat adzan, dan gila bgt org2 yg justru make adzan dijadiin remix sama music. ngakal pls! #MNETDisrespectAdzan #Mnetapologize

Cuitan paling populer berasal dari netizen Malaysia yang menilai bahwa stasiun TV kabel Korea Selatan sangat disrespect karena telah meremix suara azan. Warganet asal Negeri Jiran pun meminta Mnet untuk meminta maaf.

@akunneverland Dah capek aku. Aku harus mulai berhenti seperti ini. Jangan sampai aku salah satu dari mereka. #MNETDisrespectAdzan #BoycottMNET #XKWAVERSBELAAGAMA #ADZANBUKANMAINAN

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Novita Sari Simamora
Terkini