Hasil Piala Thomas Indonesia vs Denmark: Anthony Ginting Akui Axelsen Bermain Lebih Baik

Bisnis.com,16 Okt 2021, 21:38 WIB
Penulis: Nancy Junita
Anthony Ginting./Instagram @badminton.ina

Bisnis.com, JAKARTA –  Pebulutangkis Indonesia Anthony Ginting mengakui, bahwa pemain Denmark Viktor Axelsen bermain lebih baik pada semi final Piala Thomas 2020, yang berlangsung Sabtu (16/10/2021).

Ginting menyebut, Viktor hari ini bermain lebih baik. Jarang membuat kesalahan dan bermain aman.

Menurut Ginting, dia sudah berusaha untuk meredam serangan dan permainan dari pemain andalan Denmark itu.

“Saya bersyukur bisa main dan tidak cidera. Sebenarnya saya sudah menerapkan strategi menyerang, tetapi postur dan jangkauan Viktor yang tinggi dapat menutup semua lapangan. Semua bola-bola saya bisa dijangkau,” ujar Ginting dikutip dari akun Instagram @badminton.id, Sabtu (16/10/2021).

Seperti diketahui Axelsen mengalahkan Ginting dalam dua set dengan skor 21-9 sab 21-15.

Sebelumnya, Ginting tampil apik saat menjamu Lee Zii Jia dalam partai pertama perempat final Piala Thomas 2020. Kemenangan 21-14, 21-17 mengantarkan Indonesia unggul 1-0 atas Malaysia.

Dialebih percaya diri menghadapi pemain rangking 8 dunia yang mengalahkannya di Piala Sudirman lalu.

Permainan yang lebih menyerang dan mengontrol permainan mengantarkan peraih perunggu Olimpiade Tokyo ini menang.

"Puji syukur saya bisa menyelesaikan pertandingan dengan baik dan tanpa cedera. Saya bisa menyumbang angka. Dari awal saya diminta pelatih lebih agresif. Hanya saja untuk mendapatkan angka saya harus siap capek," kata Ginting usai laga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini