Live: Tapering Off The Fed Sebentar Lagi, Simak Harga Emas Hari Ini

Bisnis.com,05 Nov 2021, 16:01 WIB
Penulis: Mutiara Nabila
Karyawan menunjukan replika emas logam mulia di Butik Antam, Jakarta, Selasa (8/9/2020). Harga emas PT Aneka Tambang Tbk. pada hari perdagangan Selasa (8/9/2020) menurun dibandingkan dengan perdagangan hari sebelumnya. Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA – Harga emas bergerak terkoreksi pada awal perdagangan Jumat (5/11/2021) setelah kemarin melonjak usai Federal Reserve AS meresmikan keputusan untuk melakukan penurunan stimulus, tetapi tidak menaikkan suku bunga.

Harga emas spot turun 0,07 persen atau 1,26 poin menjadi US$1.790,78 per troy ounce pada pukul 07.46 WIB. Dalam waktu yang sama, harga emas Comex kontrak Desember 2021 koreksi 0,05 persen atau 0,9 poin menuju US$1.792,6 per troy ounce.

Harga emas berjangka kontrak Desember di divisi Comex New York Exchange, melonjak 29,6 poin atau atau 1,68 persen ke level US$1.793,50 per troy ounce pada penutupan perdagangan Kamis (4/11/2021).

Tim Riset Indonesia Commodity and Derivative Exchange (ICDX) menilai harga emas bergerak naik setelah sempat tertekan menyentuh zona US$1.760 kemarin setelah hasil rapat The Fed pada Kamis pagi yang tidak melakukan perubahan tingkat suku bunga, tetapi melakukan penurunan stimulus bulanannya.

Pada hasil rapat The Fed, para pejabat memutuskan untuk melakukan pengurangan pemberian stimulus melalui penurunan pembelian surat berharga sebanyak US$10 miliar setiap bulan hingga Desember untuk surat berharga pemerintah dan sebanyak US$5 miliar setiap bulan hingga Desember untuk surat berharga berbasis kredit properti.

“Dengan keputusan yang telah sesuai dengan perkiraan pasar, maka pergerakan pasar yang menanggapi hasil pertemuan tersebut tidak terlalu menunjukan pergerakan yang volatil pada sesi perdagangan AS semalam. Namun demikian, fokus pasar kini beralih pada data-data yang rilis Jumat besok terkait sektor ketenagakerjaan AS,” tulis ICDX dalam riset harian.

Simak pergerakan harga emas hari ini secara live.

16:00 wib
Harga emas incar US$1.800

Pukul 15.56 WIB, harga emas spot naik 0,26 persen atau 4,66 poin menjadi US$1.796,7 per troy ounce.

Harga emas Comex kontrak Desember 2021 naik 0,36 persen atau 6,4 poin menuju US$1.799,9 per troy ounce.

14:46 wib
Harga emas spot naik 5 poin

Pukul 14.25 WIB, harga emas spot naik 0,28 persen atau 4,97 poin menjadi US$1.797,01 per troy ounce.

Harga emas Comex kontrak Desember 2021 meningkat 0,33 persen atau 6 poin menuju US$1.799,5 per troy ounce.

13:08 wib
Harga emas spot naik 3,6 poin

Pukul 13.07 WIB, harga emas spot naik 0,2 persen atau 3,65 poin menjadi US$1.795,69 per troy ounce.

Harga emas Comex kontrak Desember 2021 meningkat 0,17 persen atau 3,1 poin menuju US$1.796,6 per troy ounce.

10:52 wib
Emas spot dan Comex kompak naik

Pukul 10.48 WIB, harga emas spot naik 0,04 persen atau 0,64 poin menjadi US$1.792,68 per troy ounce.

Harga emas Comex kontrak Desember 2021 meningkat 0,05 persen atau 0,9 poin menuju US$1.794,4 per troy ounce.

09:25 wib
Harga emas berbalik naik

Pukul 09.21 WIB, harga emas spot naik 0,23 persen atau 4,08 poin menjadi US$1.796,12 per troy ounce.

Harga emas Comex kontrak Desember 2021 meningkat 0,18 persen atau 3,2 poin menuju US$1.796,7 per troy ounce.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hafiyyan
Terkini