Batas Kecepatan Menyetir di Jalan Umum, Tol dan Pemukiman, Jangan Sampai Melanggar!

Bisnis.com,14 Nov 2021, 10:12 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Ilustrasi menyetir/

Bisnis.com, JAKARTA - Batas kecepatan kendaraan sudah diatur dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas Angkutan Jalan, dimana kecepatan maksimum yang diizinkan untuk kendaraan bermotor dibedakan oleh kelas jalan.

Untuk dapat mengatur mengenai tata cara dalam penetapan batas kecepatan, Menteri Perhubungan (Menhub) mengeluarkan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 111 Tahun 2015 tentang Tata Cara Penetapan Batas Kecepatan.

Mengutip Indonesiabaik, berikut batas kecepatan berkendara yang sesuai dengan Undang-undang tersebut :

Kecepatan di Jalan umum

1. Kawasan Pemukiman maksimum 30km/jam 

2. Kawasan perkotaan maksimum 50km/jam

3. Jalan antar kota maksimum 80km/jam

4. Kondisi arus bebas maksimum 60km/jam

5. Jalan bebas hambatan maksimum 100km/jam

Kecepatan di jalan tol

1. Tol dalam kota Minimum 60km/jam dan maksimum 80km/jam

2. Tol luar kota Minimum 60km/jam dan maksimum 100km/jam

3. Jalan bebas hambatan maksimum 100km/jam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini