Nusantara Infrastructure (META) Akan Jajaki Aksi Korporasi di 2022

Bisnis.com,14 Des 2021, 18:25 WIB
Penulis: Annisa Kurniasari Saumi
Direktur PT Nusantara Infrastructure Tbk. Danni Hasan dan Presiden Direktur PT Nusantara Infrastructure Tbk. M. Ramdani Basri menyampaikan prospek bisnis perseroan untuk 2021 dalam paparan publik secara daring, Rabu (23/12/2020)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – PT Nusantara Infrastructure Tbk. (META) menyampaikan memiliki strategi jangka pendek dan jangka panjang untuk mengembangkan bisnis perseroan ke depannya.

Direktur Utama Nusantara Infrastructure Ramdani Basri mengatakan, emiten berkode saham META ini tengah mempersiapkan pengembangan bisnis tol yang dimiliki sebagai strategi jangka pendek perseroan.

"Sementara jangka panjang, kami tengah mengembangkan bisnis baru yang mempunyai nilai investasi cukup tinggi dan waktu cukup panjang untuk pembangunannya," ucap Ramdani dalam paparan publik Nusantara Infrastructure, Selasa (14/12/2021).

Dengan adanya proyek-proyek ini, lanjut Ramdani, kemungkinan besar akan ada aksi korporasi yang akan dilakukan perseroan pada 2022.

"Nanti kita lihat bagaimana kebutuhan dana yang kita butuhkan untuk mendanai proyek-proyek yang relatif cukup besar di tahun-tahun yang akan datang," ucapnya.

Sementara Direktur Nusantara Infrastructure Danni Hasan mengatakan, posisi keuangan perseroan memang cukup baik. Akan tetapi, pihaknya juga tidak mau lengah, karena perseroan menyadari bisnis perseroan merupakan jangka panjang.

"Karena setiap kali ada turbulence, pasti ada dampaknya. Karena itu kami harus menyeimbangkan bisnis yang kami kelola sekarang, dan ekspansi ke depan tanpa memberi dampak negatif," tuturnya.

Hal penting yang harus dilakukan menurutnya adalah menstabilkan cashflow dan keuntungan.

"Jadi sambil kita ekspansi, kita harus menstabilkan ini," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianto Cahyo Nugroho
Terkini