Pengelola LRT Sumsel Pastikan Kelistrikan Aman

Bisnis.com,27 Des 2021, 16:10 WIB
Penulis: Dinda Wulandari
Kepala Balai Kereta Api Ringan Sumsel Pri Galih (tengah) meninjau operation control center LRT Sumsel di Jakabaring. /Bisnis-Dinda Wulandari

Bisnis.com, PALEMBANG – Balai Pengelola Kereta Api Ringan (light rail transit/LRT) Sumatra Selatan memastikan kelistrikan moda transportasi tersebut aman di tengah curah hujan ekstrem yang masih melanda Kota Palembang.

Kepala Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumsel Prih Galih mengatakan pihaknya menjamin keselamatan penumpang dalam operasional LRT.

“Masyarakat jangan khawatir terhadap listrik karena sudah diantisipasi sedemikian rupa,” katanya saat acara sosialisasi teknologi, sarana dan prasarana LRT Sumsel, Senin (27/12/2021).

Galih memaparkan kelistrikan di LRT menggunakan third rail di jalur kereta dengan konstruksi layang (elevated) tersebut. Rel itu lah yang berfungsi sebagai jalur daya yang mengantarkan suplai listrik ke rolling stock

Selain itu, dia menambahkan, setiap jalur LRT juga telah terpasang penangkal petir. 

“Sehingga jika ada petir yang kemungkinan menyambar itu bisa diantisipasi,” kata dia.

Dia menambahkan LRT Sumsel memiliki substation, di mana terdapat ruangan gradu traksi. Ruangan itu lah yang mengolah suplai daya sebelum diteruskan ke jalur kereta LRT (third rail). 

Di samping, kata dia, pihaknya juga mempunyai gedung operation control center (OCC) yang berfungsi sebagai pusat kontrol utama terhadap sistem operasional LRT. 

“Kami bisa memonitor seluruh aktivitas operasional LRT baik dari segi sumber daya listrik, persinyalan, dan telekomunikasi di seluruh jalur dan stasiun,” katanya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini