AdaKami Salurkan Rp6,8 Triliun di 2021, Bukti Fintech Ikut Pulihkan Ekonomi

Bisnis.com,13 Jan 2022, 19:05 WIB
Penulis: Aziz Rahardyan
Ilustrasi foto company profile AdaKami./Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Platform teknologi finansial peer-to-peer (P2P) lending AdaKami (PT Pembiayaan Digital Indonesia) menegaskan industri fintech berkontribusi nyata terhadap ekonomi nasional. 

CEO AdaKami Bernardino M Vega mengungkap inilah yang melandasi komitmen pihaknya terus mendorong inklusi finansial di Tanah Air, sejalan dengan tema besar konferensi G20 'Recover Together, Recover Stronger'.

Menurutnya, mendorong pemulihan ekonomi RI usai pandemi Covid-19 yang ditargetkan tumbuh 5,22 persen pada 2022 memerlukan dukungan semua pihak. Tak terkecuali para pemain fintech sebagai garda depan inovasi teknologi di sektor keuangan.

"Kami percaya bahwa satu-satunya jalan untuk mendorong laju perekonomian adalah melalui kolaborasi multipihak dan inovasi teknologi yang mendukung kemudahan akses layanan kepada lebih banyak orang, sehingga tercapai inklusi finansial," ujar Dino dalam diskusi terbatas bersama media, Kamis (13/1/2022).

Terlebih, data Bank Dunia mengungkap credit gap Indonesia begitu lebar, masih mencapai Rp1.650 triliun per tahun. Industri fintech P2P lending secara kolektif dengan penyaluran tahunan di kisaran Rp150 triliun, baru sanggup berkontribusi menutup sekitar 9 persen dari total credit gap.

Selain itu, 181 juta penduduk Indonesia masih tergolong unbanked. Sehingga diperlukan kolaborasi antarinstitusi finansial untuk dapat melayani lebih banyak masyarakat dalam kategori ini.

"Artinya, masih ada ruang yang besar bagi fintech P2P lending untuk membantu menutup credit gap. Kami menyadari guna mendorong pergerakan dan pemulihan ekonomi nasional, hal ini perlu dijembatani. Dari sinilah AdaKami ingin berkontribusi," tambahnya.

Adapun, sepanjang 2021 AdaKami menyalurkan pinjaman sebesar Rp6,8 triliun, atau secara kumulatif menyentuh Rp9,2 triliun sejak berdiri pada awal 2019 kepada lebih dari 10,8 juta peminjam dana (borrower) di seluruh Indonesia.

Pada tahun ini, AdaKami menargetkan menjangkau lebih banyak kalangan unbanked di seluruh Indonesia yang membutuhkan kemudahan akses finansial.

Business Development Manager AdaKami Jonathan Krissantosa menambahkan, pada 2022 ini pihaknya akan melanjutkan komitmen memperbaiki tingkat literasi keuangan para peminjam, lewat menambah program edukasi dan literasi.

"Lewat membantu peminjam memahami hak dan tanggung jawab mereka, kami bisa membantu mereka memiliki pengelolaan keuangan yang sehat. Oleh karena itu, AdaKami menyambut baik berbagai peluang kolaborasi guna mewujudkan akses keuangan dan ekonomi yang lebih inklusif di Indonesia," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Farid Firdaus
Terkini