Resmi Jadi Orangtua, Apa Itu Metode Surrogate yang Dilakukan Priyanka Chopra?

Bisnis.com,23 Jan 2022, 16:55 WIB
Penulis: Aliftya Amarilisya
Ilustrasi ibu hamil/Pexels.com

Bisnis.com, SOLO - Priyanka Chopra dan Nick Jonas tengah berbahagia. Keduanya kini telah resmi menjadi orangtua. Kelahiran anak pertamanya diketahui menggunakan metode surrogate atau surogasi.

"Dengan penuh kegembiraan, kami umumkan bahwa kami telah memiliki seorang anak melalui jasa ibu pengganti. Dengan hormat, kami meminta privasi di tengah momen spesial ini," tulis Priyanka dalam sebuah unggahan di Instagram, dikutip pada Minggu (23/1/2022).

Namun, apakah yang dimaksud dengan metode surrogate atau surogasi ini?

Dikutip dari RS News, surrogate atau surogasi adalah proses menitipkan janin di dalam rahim perempuan lain dengan cara menyatukan sel sperma dan sel telur dari sepasang suami-istri.

Melansir WebMD, saat ini terdapat dua jenis surrogate, yakni tradisional dan gestational. Dalam surrogate tradisional, perempuan yang akan mengandung akan diinseminasi buatan dengan sperma dari calon ayah atau sperma dari donor.

Nantinya, anak yang dilahirkan pun akan memiliki hubungan genetik dengan perempuan yang mengandung lantaran sel telur yang dipakai adalah milik ibu titipan.

Sementara itu, dalam metode surrogate gestational, sel telur diambil dari seorang ibu yang kemudian dibuahi oleh sperma dari ayah. Setelahnya, embrio terkait ditempatkan dalam rahim perempuan yang menjadi ibu titipan.

Oleh sebab itu, pada metode tersebut, bayi yang nantinya lahir tidak akan mewarisi gen dari sang ibu titipan.

Nah, lalu siapa saja yang bisa melakukan metode tersebut?

Umumnya, metode surrogate dilakukan oleh perempuan yang memiliki masalah dengan rahimnya, berisiko tinggi jika hamil, serta telah melakukan histerektomi atau pengangkatan rahim.

Di sisi lain, tak semua perempuan pun bisa menjadi ibu titipan. Dalam konteks ini, terdapat sejumlah syarat yang harus mereka penuhi, di antaranya berusia minimal 21 tahun dan sehat, sudah melahirkan setidaknya satu anak sehat, serta telah lolos tes psikologi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aliftya Amarilisya
Terkini