Angin Kencang di Kabupaten Cirebon Robohkan Pohon Raksasa Makam Keramat Talun

Bisnis.com,26 Jan 2022, 15:18 WIB
Penulis: Hakim Baihaqi
Pohon tumbang di Makam Keramat Talun Mbah Kuwu Sangkan, Kecamatan Talun.

Bisnis.com, CIREBON - Kabupaten Cirebon sejak beberapa terakhir ini diguyur hujan disertai angin kencang. Akibat kejadian tersebut, banyak pohon ambruk, salah satunya yang berada di Makam Keramat Talun Mbah Kuwu Sangkan, Kecamatan Talun.

Akibat hujan disertai angin kencang tersebut, pohon nagasari berdiameter 2 meter dan tinggi 30 meter yang berada di tengah komplek makam, ambruk.

Pohon besar yang ambruk tersebut, menimpa pendopo atau palinggihan makam hingga sebagian bangunan tempat pertemuan itu mengalami kerusakan parah.

Bupati Cirebon Imron Rosyadi mengatakan kejadian tersebut merupakan bencana hidrometeorologi yang terjadi pada Selasa (25/1/2022) sekira pukul 15.30 WIB.

"Hujan disertai angin kencang yang mengakibatkan pohon tumbang. Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa," kata Imron di Makam Keramat Talun Kabupaten Cirebon, Rabu (26/1/2022).

Imron mengatakan, saat ini tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cirebon masih melakukan pemotongan pohon bersama masyarakat sekitar .

Unsur yang terlibat, kata Imron, yakni anggota BPBD Kabupaten Cirebon, personel Kepolisian Resor Kota (Polresta) Cirebon, dan Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Cirebon.

"Selain itu, beberapa pohon yang ada di sekitar makam juga ambruk akibat angin kencang," kata Imron.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini