Cara Cek Mutasi BCA di ATM, Teller, BCA Mobile, KlikBCA, dan Line

Bisnis.com,07 Feb 2022, 15:15 WIB
Penulis: Aliftya Amarilisya
Nasabah bertransaksi di ATM BCA/Istimewa

Cara cek mutasi BCA via BCA Mobile (m-banking):

1. Buka aplikasi BCA Mobile,
2. Klik m-BCA,
3. Masukkan kode akses BCA Mobile,
4. Klik m-Info,
5. Klik Mutasi rekening,
6. Pilih Jenis transaksi sesuai kebutuhan,
7. Tentukan periode mutasi,
8. Klik Send dan masukkan PIN BCA Mobile.

Cara cek mutasi BCA via KlikBCA (internet banking):

1. Buka laman ibank.klikbca.com,
2. Login akun KlikBCA,
3. Masukkan user ID dan PIN KlikBCA,
4. Pilih Informasi Rekening,
5. Klik Mutasi Rekening.

Pilih Mutasi Harian, jika ingin melihat catatan transaksi pada tanggal atau rentang tanggal tertentu.

Pilih Mutasi Bulanan, jika ingin melihat catatan transaksi pada bulan tertentu. Namun, Anda hanya bisa melihat mutasi rekening bulanan maksimal 2 bulan yang lalu.

Cara cek mutasi BCA via Line (VIRA):

1. Daftarkan nomor HP di ATM BCA,
2. Ikuti petunjuk transaksi ATM BCA,
3. Masuk ke menu e-banking untuk terima One Time Password (OTP)
4. Buka platform LINE,
5. Pastikan sudah berteman dengan LINE resmi BCA,
6. Buka menu Transaksi Perbankan,
7. Klik Registrasi,
8. Masukkan nomor kartu ATM dan nomor HP yang sudah didaftarkan,
9. Aktivasi dengan kode OTP yang diterima,
10. Buka menu Perbankan,
11. Pilih Cek mutasi BCA.

Selanjutnya, VIRA akan menampilkan mutasi rekening yang berisi 5 transaksi terakhir dari rekening Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aliftya Amarilisya
Terkini