FIFGroup Siap Lunasi Obligasi Jatuh Tempo Rp1,37 Triliun

Bisnis.com,17 Feb 2022, 08:24 WIB
Penulis: Aziz Rahardyan
Pekerja beraktifitas di dekat logo FIF Group, Jakarta, Sabtu (29/2/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - PT Federal International Finance (FIFGroup) siap melunasi obligasi berkelanjutan senilai Rp1,37 triliun yang akan jatuh tempo pada Maret 2022.

Hal itu disampaikan manajemen kepada Bursa Efek Indonesia, guna memenuhi ketentuan IV.2.11 Peraturan BEI No I-E tanggal 29 Januari 2021 tentang Kewajiban Penyampaian Informasi. Dalam ketentuan itu, perseroan wajib menyampaikan kesiapan dana untuk pelunasan efek bersifat utang paling lambat 15 hari bursa sebelum jatuh tempo.

Manajemen menyampaikan perseroan telah menyediakan dana pelunasan pokok dan kupon bunga untuk Obligasi Berkelanjutan III Federal International Finance dengan tingkat bunga tetap Tahap V Tahun 2019 Seri B sebesar Rp1,37 triliun. Obligasi tersebut akan jatuh tempo pada tanggal 12 Maret 2022.

"Dengan demikian perseroan akan dapat melakukan pelunasan atas obligasi tersebut," terang manajemen di keterbukaan informasi BEI, dikutip Kamis (17/2/2022).

Adapun dari sisi kinerja, FIF telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp32,83 triliun pada 2021. Pencapaian tersebut meningkat sebesar 4,64 persen jika dibandingkan dengan pada 2020 yang hanya menyalurkan pembiayaan senilai Rp31,37 triliun.

"Wabah pandemi Covid-19 sempat mengalami kenaikan dan Indonesia memasuki fase gelombang kedua pada pertengahan tahun 2021. Namun, tentunya dengan semangat FIF Group yang terus agile dan berinovasi dalam memberikan layanan optimal, FIFGROUP masih bisa terus bertahan dan berkembang hingga saat ini,” ujar Human Capital, General Support, and Corporate Communication Director FIF Group, Esther Sri Harjati dalam keterangan resmi pada awal tahun ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Azizah Nur Alfi
Terkini