Indeks LQ45 Menguat, Saham Perbankan Masih Jadi Pilihan

Bisnis.com,27 Mar 2022, 12:19 WIB
Penulis: Dewi Fadhilah Soemanagara
Pengunjung beraktivitas di depan papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Menguatnya indeks LQ45 sebesar 10,18 persen year to date (ytd) pada kuartal II/2022 mendorong pergerakan beberapa sektor saham. Saham perbankan hingga kini masih jadi pilihan.

Analis Senior Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Muhammad Nafan Aji Gusta Utama menyebut beberapa saham perbankan sebagai top picks dari indeks LQ45. 

“Saham top picks di antaranya PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI), PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA), dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI),” papar Nafan kepada Bisnis, (25/3/2022).

Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) ada penutupan perdagangan Jumat, (25/3/2022) beberapa saham perbankan yang disebutkan terlihat bergerak ke arah yang berbeda.

BBCA ditutup menghijau di posisi 7.950, atau naik sekitar 0,32 persen. Sedangkan BBRI dan BMRI terkerek masing-masing 0,42 persen dan 0,95 persen. 

Diketahui pada (25/3/2022) merupakan hari terakhir cum date dividen saham BBCA, yang bisa menjadi sentimen positif bagi pergerakan saham perbankan tersebut.

Sementara itu, selama sepekan terakhir BBRI menjadi saham yang paling banyak dibeli oleh investor asing dengan nilai mencapai Rp1,1 triliun.

Di sisi lain, BMRI yang tengah menggencarkan aplikasi mobile banking Livin’ by Mandiri mencatatkan pertumbuhan saham yang cukup baik dalam 6 bulan terakhir, yaitu dengan peningkatan sebesar 33,05 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hadijah Alaydrus
Terkini