DAMRI Buka Penjualan Tiket Mudik Lebaran, Cek Infonya di Sini

Bisnis.com,04 Apr 2022, 15:24 WIB
Penulis: Dany Saputra
Bus Damri. /DAMRI

Bisnis.com, JAKARTA - DAMRI telah membuka penjualan tiket bus untuk periode mudik Lebaran yang dapat dipesan melalui aplikasi DAMRI Apps dan situs tiket damri.co.id.

Plt. Corporate Secretary DAMRI Siti Inda Suri mengatakan terdapat batas penjualan yang diterapkan sejalan dengan kapasitas seat atau kursi sebesar 70 persen bagi wilayah PPKM level 3 dan 4. Sementara itu, kapasitas yang disediakan untuk wilayah PPKM level 1 dan 2 yakni 100 persen.

Untuk daerah di Indonesia Timur dan Kalimantan Utara, pemesanan tiket dapat dipesan melalui loket keberangkatan. Hal tersebut karena pemesanan melalui online masih sulit akibat sinyal yang kurang memadai. Kendati demikian, DAMRI tetap memproses pencatatannya secara digital.

“DAMRI akan mengerahkan 460 armada bus yang telah melalui serangkaian proses rampcheck yang dialokasikan untuk mudik Lebaran,” jelas Siti melalui siaran pers, Senin (4/4/2022).

Adapun, jumlah trip yang disediakan oleh DAMRI pada H-10 jelang Idulfitri sampai dengan H+10 setelah Idulfitri adalah 8.715 perjalanan. Diprediksi, pelanggan yang akan menggunakan jasa DAMRI sekitar sebanyak 200.000 orang di luar pelanggan reguler.

“Arus mudik paling besar berada di Pulau Jawa, sedangkan keberangkatan paling banyak berasal dari DKI Jakarta. Kemudian wilayah yang berpotensi mengalami lonjakan keberangkatan mudik antara lain Yogyakarta dan Bandung," ujar Siti.

Di samping itu, DAMRI menyiapkan penyelenggaraan Posko Angkutan Hari Raya Idulfitri (AHRI) di lingkungan DAMRI mulai dari 15 April 2022 hingga 15 Mei 2022. Terdapat beberapa cabang yang akan menjadi pantauan nasional selama AHRI, yakni Jabodetabek, Lampung, Palembang, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Sebelum arus mudik pun, DAMRI telah melakukan berbagai persiapan seperti rampcheck armada yang dilakukan di Pool DAMRI Kemayoran, Pool Bogor, Pool Kerangkeng, Pool Pupar, dan Pool Tipar.

“Kami pastikan persiapan sarana dan prasarana akan memadai, sehingga dapat memberikan pelayanan yang prima kepada seluruh pelanggan DAMRI,” tuturnya.

DAMRI mengimbau kepada seluruh pelanggannya yang akan melakukan perjalanan untuk mengatur waktu perjalanan sebaik-baiknya dengan melakukan reservasi tiket online melalui Aplikasi DAMRI Apps.

“Kami berharap masyarakat dapat menggunakan DAMRI sebagai moda transportasi pilihannya karena DAMRI selalu mengedepankan protokol kesehatan secara ketat baik saat berada di Pool maupun selama dalam perjalanan,” jelas Siti.

Pada saat pelaksanaan angkutan mudik, DAMRI mengatakan akan berpedoman dengan persyaratan perjalanan dari pemerintah. Saat ini, tambah Siti, perjalanan masih menerapkan aturan perjalanan sesuai dengan Surat Edaran (SE) Satgas Covid-19 No.11/2022 dan SE Kemenhub No.23/2022, untuk mudik Lebaran. Nantinya, penyelenggaraan akan disesuaikan kembali dengan peraturan terbaru dari pemerintah.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa kegiatan mudik Lebaran 2022 diperbolehkan, dengan syarat harus sudah mendapatkan mendapatkan vaksin dosis ketiga atau booster. Berdasarkan aturan baru dari Satgas Covid-19 melalui SE No.16/2022, bagi yang baru divaksinasi dosis kedua (lengkap) maupun pertama, masih bisa melakukan mudik dengan syarat negatif Covid-19 melalui tes rapid antigen atau RT-PCR.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rio Sandy Pradana
Terkini