Daftar Artis yang Terseret Kasus DNA Pro, Siapa Saja?

Bisnis.com,21 Apr 2022, 14:09 WIB
Penulis: Setyo Aji Harjanto
Figur Publik Ivan Gunawan memenuhi panggilan penyidik Dittipideksus Bareskrim Polri sebagai saksi dalam kasus robot trading DNA Pro pada Kamis, 14 April 2022 / Bisnis-Setyo Aji Harjanto.

Bisnis.com, JAKARTA - Polisi melakukan penyidikan kasus investasi bodong robot trading DNA Pro. Sebanyak 12 orang telah ditetapkan sebagai tersangka.

Nama sejumlah artis pun terseret dalam kasus robot trading DNA Pro. Dalam beberapa waktu terakhir, penyidik Dittipideksus Bareskrim Polri telah memanggil sejumlah artis.

Pertama ada Ivan Gunawan yang pada Kamis (14/4) kemarin diperiksa di Bareskrim. Saat pemeriksaan dia mengembalikan uang sejumlah Rp921 juta kepada penyidik Dittipideksus Bareskrim Polri.

Kemudian pada Senin (18/4) polisi juga memanggil penyanyi Marcello Tahitoe alias Ello, penyanyi Rossa, dan Blly Syahputra. Hanya saja pemeriksaan ketiganya dijadwalkan ulang.

Pada Rabu (20/4) penyidik memanggil pasangan artis Rizky Billar dan Lesti Kejora. Dalam pemeriksaan itu, Rizky dan Lesti mengembalikan Rp1 miliar ke polisi.

Pada Kamis (21/4) sedianya akan diperiksa artis Herman Josis Mokalu alias Yosi Project Pop.

Kemudian, pada pekan depan disebut juga akan diperiksa presenter kondang Choki Sitohang. Kemudian ada juga nama seperti Putri Una Thamrin alias DJ Una dan Virzha Idol yang terseret kasus ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fitri Sartina Dewi
Terkini