Prediksi Skor Sociedad vs Barcelona: Klasemen, Head to Head, Preview

Bisnis.com,21 Apr 2022, 12:45 WIB
Penulis: Newswire
Manajer Barcelona, Xavi Hernandez/Marca

Bisnis.com, JAKARTA - Barcelona mencoba menghapus hasil buruk pada dua laga terakhir saat menghadapi Real Sociedad dalam lanjutan Liga Spanyol, Jumat (22/4/2022) dini hari di Reale Seguros Stadium.

Pelatih Barca, Xavi Hernandez berusaha untuk mengembalikan mental bertanding anak asuhnya usai kekalahan dari Eintracht Frankfurt dan Cadiz.

Barcelona tersingkir di perempat final Liga Europa setelah kalah dari Eintracht Frankfurt. Meski bermain di kandang sendiri, Barcelona menyerah 2-3 dari wakil Jerman tersebut. Hasil tersebut diikuti dengan kekalahan 0-1 dari Cadiz akhir pekan lalu sekaligus membuat Real Madrid makin dekat dengan gelar La Liga musim ini.

Sebelumnya, Barcelona memenagi tujuh laga beruntun di liga antara 20 Februari dan 10 April 2022. Cadiz menghentikan tren positif tersebut. Lucas Peres mencetak gol semata wayang, sementara pasukan Xavi tak bisa merespons meski memiliki memasukkan sejumlah penyerang andalannya seperti Pierre-Erick Aubameyng, Adama Traore, dan Luuk de Jong.

Raksasa Catalan tersebut saat ini berada di peringkat tiga, 18 poin di belakang pemuncak klasemen, Los Merengues, dan memiliki simpanan dua pertandingan. Barcelona akan menghadapi Rayo Vallecano dan Mallorca pada pertandingan kandang beruntun setelah menyambangi Real Sociedad. Setelah tu, Real Betis, Celta Vigo, Getafe, dan Villarreal sudah menanti di empat laga terakhir musim ini.

Namun usaha Blaugrana memutus hasil minor mendapat ujian berat karena mereka harus menyambangi Real Sociedad, yang juga tengah berjuang mendapat tiket ke Liga Champions musim depan.

Tim yang diarsiteki Imanol Alguacil hanya terpaut lima angka dari peringkat empat yang dihuni Sevilla. Real Sociedad tidak pernah finis lebih tinggi dari posisi lima di La Liga sejak mengklaim posisi empat pada 2013.

Tim Basque ini sedang mempertahankan konsistensi sejak kalah 1-4 dari Real Madrid awal Maret silam. Mereka mengeruk 11 poin dari lima pertandingan terakhir, termasuk imbang 0-0 dengan tim peringkat lima, Real Betis.

Catatan kandang The White and Blues juga layak diacungi jempol. Dari 16 pertandingan di hadapan pendukung sendiri, mereka mengeruk 32 poin, dengan mencatat sembilan kemenangan dalam prosesnya.

Xavi Hernandez mengakui tidak akan mudah bagi Barcelona menghadapi Real Sociedad. “Sociedad berbeda dari Cadiz, Eintracht, dan Levante. Mereka tim hebat dan memiliki pelatih hebat. Ini final untuk kami, Sociedad adalah lawan langsung kami dalam persaingan zona Liga Champions,” ujar Xavi.

Di atas kertas Barcelona tetap diunggulkan pada pertandingan ini. Dari sepuluh pertemuan di liga kontra Blaugrana, Real Sociedad kalah sembilan kali dan tak mampu mengalahkan mereka di kasta tertinggi sepak bola Spanyol sejak April 2016.

Meski demikian, pelatih Alguacil menegaskan timnya akan menyuguhkan penampilan terbaik demi menjaga asa mentas di Liga Champions musim depan.“Saya katakan semuanya akan ditentukan pada hari terakhir dan kita akan melihat bagaimana kami main di laga terakhir itu,” kata dia..

“Kami sangat senang, semoga kami dapat menawarkan versi terbaik untuk bisa memenangkan pertandingan dan memangkas jarak dengan sisa lima pertandingan,” kata Alguacil.

Head to Head Sociedad vs Barcelona:

15/08/2021 Barcelona 4-1 Sociedad

21/03/2021 Sociedad 1-6 Barcelona

13/01/2021 Sociedad 1-1 Barcelona

16/12/2020 Barcelona 2-1 Sociedad

07/03/2020 Barcelona 1-0 Sociedad

Kabar Terkini Sociedad dan Barcelona:

Di kubu Real Sociedad, tuan rumah masih tak bisa menurunkan Mikel Oyarbazal, Nacho Monreal, Carlos Fernandes, dan Ander Barrenetxea karena cedera. David Silva juga tak bisa main karena menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Dengan absennya Silva, karena mendapat kartu merah lawan Real Betis, Real Sociedad berpeluang melakukan perubahan formasi. Portu kemungkinan masuk ke tiga penyerang, sementara Joseba Zaldua bisa kembali ke skuad setelah disuspensi tahun lalu.

Di kubu Barcelona, Ronald Araujo kembali tersedia. Gerard Pique juga bisa pulih tepat waktu untuk menjaga sektor pertahanan. Pedri kemungkinan mengakhiri musim lebih cepat karena masalah hamstring, sementara Samuel Umtiti dan Sergi Roberto tak diturunkan. Ansu Fati juga diparkir akibat cedera.

Klasemen Liga Spanyol:

# TimMPWDLFADP
13324636929+4078
23318785939+2061
33117956032+2860
432161244625+2160
533176105638+1857
632151073230+255
733141095331+2252
832111293632+445
933128133444-1044
10331012114448-442
1133109143637-139
1232109133744-739
1333108153644-838
1433811143137-635
153197153238-634
163388172954-2532
1732613132743-1631
1833612153656-2030
1932510173962-2325
203367202655-2925

Skuad Barcelona Lawan Sociedad:

Ter Stegen, Dest, Piqué, R. Araujo, Sergio, Riqui Puig, O. Dembélé, Dani Alves, Memphis, Adama, Braithwaite, Neto, Nico, Lenglet, L. De Jong, Jordi Alba, Ferran, F. De Jong, O. Mingueza, Eric, Aubameyang, Carevic and Gavi.

Prediksi Susunan Pemain Sociedad vs Barcelona:

Real Sociedad (4-3-3): Alex Remiro, Igor Zubeldia, Joseba Zaldua, Robin Le Normand, Diego Rico, Mikel Merino, Martin Zubimendi, Rafinha, Portu, Alexander Isak, Alexander Sorloth
Pelatih: Imanol Alguacil

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen, Ronald Araujo, Eric Garcia, Gerard Pique, Jordi Alba, Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Gavi, Ousmane Dembele, Pierre-Emerick Aubameyang, Ferran Torres
Pelatih: Xavi Hernandez

Prediksi Skor Sociedad vs Barcelona:

Skor Sociedad vs Barcelona: 0-1

Skor Sociedad vs Barcelona: 2-1

Skor Sociedad vs Barcelona: 1-2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini