Beri Ucapan Lebaran, Menko Luhut Ungkapkan Rasa Syukur

Bisnis.com,02 Mei 2022, 04:42 WIB
Penulis: M. Nurhadi Pratomo
Tangkapan layar - Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI Luhut Binsar Pandjaitan menjalani proses vaksinasi Covid-19 dengan Vaksin Nusantara yang diinisiasi eks Menkes dokter Terawan Agus Putranto di RSPAD Gatot Soebroto. JIBI/Bisnis-Nancy Junita

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan ucapan Selamat Idulfitri 1 Syawal 1443 Hijriah.

Dilansir dari akun Instagram terverifikasinya, @luhut.pandjaitan, Menko Marves menjelaskan bahwa dia mendapatkan kabar ada sekitar 80 juta orang yang melakukan perjalanan mudik dalam Idulfitri tahun ini. Momen tersebut terjadi setelah 2 tahun Indonesia melakukan pembatasan karena situasi pandemi Covid-19 yang mengkhawatirkan.

“Tahun ini saya begitu bersyukur karena Umat Islam di Indonesia kembali dapat merayakan Hari Kemenangan dengan berkumpul kembali bersama sanak saudara dan handai taulan tercinta dengan suasana seperti sediakala,” ujarnya seperti dikuti, Senin (2/5/2022).

Secara khusus, Luhut berharap suasana bahagia dan penuh suka cita serta kebebasan seperti ini bisa terus dipertahankan dan nikmati oleh masyarakat Indonesia seluruhnya.

“Selamat Idul Fitri 1 Syawal, 1443 H. Minal Aidin wal Faizin Mohon Maaf Lahir dan Batin,” tulis Luhut dalam unggahan yang disertai video ucapan, Minggu (1/5/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Nurhadi Pratomo
Terkini