Update Arus Balik: Diberlakukan One Way, Bawen-Tegal Hanya 3 Jam

Bisnis.com,07 Mei 2022, 19:49 WIB
Penulis: Hendri T. Asworo
Sejumlah kendaraan melintasi jalan tol Semarang-Salatiga di Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis (14/6/2018)./ANTARA-Aditya Pradana Putra

Bisnis.com, TEGAL - Sejak pukul 16.30 WIB diberlakukan satu arah (one way) di Km 442 Bawen, Jalan Tol Semarang-Solo sampai dengan Km 28 Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Hal itu membuat lalu lintas lancar, bahkan dari Bawen hingga Tegal membutuhkan waktu 3 jam.

Berdasarkan pantauan Bisnis, saat melintas di ruas tol Salatiga sekitar pukul 16.30 WIB, menjelang pintu tol Bawen diberlakukan satu arah alias one way menuju Semarang. Berdasarkan keterangan Jasa Marga, one way diberlakukan hinga ruas tol Cikampek Km 28.

Sempat terjadi kepadatan saat mau masuk jalur yang diberlakukan one way, yakni setelah rest area 456 hingga Bawen atau sekitar 3 km. Bagi masyarakat yang ingin kembali ke Jakarta bisa mengambil posisi di lajur kanan agar tidak terlewat masuk jalur yang dibuka one way.

Namun, apabila terlanjur masuk jalur kiri, saat pintu tol kota Semarang bisa ganti jalur kanan. Begitu juga saat masuk pintu tol Kalikangkung, pengemudi bisa banting stir ke kanan.

Dengan diberlakukan satu arah ini, Bawen-Tegal yang berjarak 186 kilometer hanya ditempuh sekitar 3 jam. 

Seperti diketahui, sebelumnya one way diberlakukan hingga Km 3+500 Halim sejak pukul 07.00 WIB untuk mengurai kemacetan di Cikampek. 

Selain itu, diberlakuan contraflow dua lajur dari Km 28 Jalan Tol Jakarta-Cikampek s.d Km 03+500 Halim arah Jakarta pada pukul 16.30 WIB.  

Dengan titik akhir one way diperpendek hingga Km 28 Jalan Tol Jakarta-Cikampek, maka saat ini pengguna jalan bisa mengakses Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek melalui akses sebelum titik akhir one way di Km 28 dimaksud, di antaranya: Halim, Pondok Gede Barat, Bekasi Barat, Bekasi Timur, Tambun, dan Cibitung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini