Kurs Dolar AS ke Rupiah Hari ini (17/5) di BRI dan BCA

Bisnis.com,17 Mei 2022, 10:00 WIB
Penulis: Leo Dwi Jatmiko
Uang dolar dan rupiah di Dolarindo Money Changer, Jakarta, Selasa (26/4/2022) Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - Nilai tukar rupiah menguat pada pembukaan perdagangan hari ini, Selasa (17/5/2022). Adapun mata uang di kawasan Asia bergerak bervariasi terhadap dolar AS. 

Berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah dibuka menguat 70,5 poin atau 0,48 persen ke level Rp14.626 per dolar AS pukul 09.02 WIB. Indeks dolar terpantau melemah 0,05 persen atau 0,052 poin ke posisi 104.14. 

Bersamaan dengan rupiah, sejumlah mata uang Asia lainnya juga menguat seperti won Korea Selatan yang menguat 0,50 persen, yuan China menguat 0,24 persen, dan baht Thailand naik 0,16 persen. Sementara itu, yen Jepang terpantau melemah 0,13 persen terhadap dolar AS.

lantas bagaimana nilai jual beli dolar Amerika Serikat di PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) dan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) hari ini? berikut ulasannya: 


Kurs Dolar ke Rupiah di Bank Rakyat Indonesia (BRI)

Pada pukul 09.10 WIB BRI menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp14.620 dan harga jual sebesar Rp14.640 berdasarkan e-rate. Sementara itu berdasarkan TT Counter, harga beli dolar AS sebesar Rp14.550 dan harga jual sebesar Rp14.750. 


Kurs Dolar ke Rupiah di Bank Central Asia (BCA)

Bank Central Asia pada pukul 09.13 WIB  menetapkan harga beli dan harga jual dolar AS masing-masing sebesar Rp14.624 dan Rp14.644 untuk e-rate. Sementara itu untuk TT Counter harga beli dan harga jual dolar AS masing-masing senilai Rp14.494 dan Rp14.794. 


Daftar kurs dolar AS di BRI dan BCA, Selasa (17/5). 

Kurs Jual Beli Dolar AS di BRI
KursBeli (Rp)Jual (Rp)

E Rate

14.62014.640

TT Counter

14.55014.750

Kurs Jual Beli Dolar AS di BCA
KursBeli (Rp)Jual (Rp)

E Rate

14.62414.644

TT Counter

14.49414.794

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggara Pernando
Terkini