Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BNI) meyakini akuisisi PT Bank Mayora akan membawa perusahaan makin dekat dengan segmen UMKM.
Bank Mayora akan disulap menjadi bank digital yang efisien, sehingga perusahaan dapat menghadirkan bunga kredit yang kompetitif kepada segmen UMKM.
Corporate Secretary BNI Mucharom mengatakan ke depan BNI akan melakukan rebranding dengan Bank Mayora. Bank Mayora akan makin fokus pada digital banking, sehingga dapat menghadirkan kredit dengan suku bunga yang kompetitif bagi UMKM.