Bank Jateng Capem Syariah Tegal Tempati Gedung Baru

Bisnis.com,24 Mei 2022, 15:51 WIB
Penulis: M Faisal Nur Ikhsan
Sekda Kabupaten Tegal Widodo Joko Mulyono (Tengah) Didampingi Ony Suharsono memotong pita peresmian Gedung Baru Kantor Capem Bank Jateng Syariah Tegal./Istimewa-Bank Jateng

Bisnis.com, SEMARANG – Bupati Tegal yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tegal meresmikan gedung baru Bank Jateng Kantor Cabang Pembantu Syariah (KCPS) Tegal pada Selasa (24/5/2022). Acara peresmian tersebut juga dihadiri oleh Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Tegal, Deputi Kepala Perwakilan BI Tegal, serta Perwakilan Kemenag Kota dan Kabupaten Tegal.

Ony Suharsono, Direktur Bisnis Kelembagaan, Treasuri, dan Unit Usaha Syariah Bank Jateng, berterima kasih atas dukungan semua pihak yang telah membantu. “Pembangunan gedung baru ini merupakan wujud komitmen Bank Jateng dalam upaya meningkatkan pelayanan prima yang harus diberikan untuk nasabah dan pemangku kepentingan,” ucapnya.

Ony juga menjelaskan bahwa Bank Jateng Syariah telah memiliki 194 jaringan kantor di wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta. “Untuk capaian kinerja Bank Jateng Syariah hingga akhir bulan April 2022 total aset mencapai Rp 81,81 triliun, Dana Pihak Ketiga (DPK) sebesar Rp 59,79 triliun, pembiayaan yang disalurkan mencapai Rp 52,71 triliun. Sedangkan laba usaha mencapai Rp 749 Miliar,” jelasnya, dikutip dari siaran pers.

Seluruh pencapaian tersebut, menurut Ony, tidak lepas dari kontribusi besar serta dukungan masyarakat dan berbagai pihak lainnya. Tak terkecuali nasabah Bank Jateng Syariah Tegal.

Dengan diresmikannya gedung baru Bank Jateng Syariah tersebut, Ony berharap agar banknya orang Jawa Tengah itu bisa memberikan pelayanan yang lebih baik bagi para nasabahnya.

Kepala OJK Tegal, Novianto Utomo, dalam sambutannya ikut memberikan selamat atas peresmian gedung baru Bank Jateng KCPS Tegal. Novianto juga berharap agar Bank Jateng Syariah bisa berkembang lebih baik lagi.

Novi juga berpesan agar Bank Jateng Syariah bisa ikut membantu upaya OJK untuk menyosialisasikan perkembangan keuangan syariah ke masyarakat. “Di zaman ini, dengan keuangan konvensional itu [bank syariah] sama-sama bagus, sama-sama lengkap, dan sama-sama modern,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Farodlilah Muqoddam
Terkini