Kecelakaan di Tol Cipularang, Jasa Marga Lakukan Penanganan Bertahap

Bisnis.com,27 Jun 2022, 10:02 WIB
Penulis: Anitana Widya Puspa
Jalan Tol Cipularang./Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA – PT Jasa Marga Tbk. (JSMR) segera melakukan penanganan bertahap usai peristiwa kecelakaan beruntun yang terjadi di Jalan Tol Cipularang km 92 arah Jakarta pada Minggu (26/6/2022).

Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Irra Susiyanti menjelaskan penanganan kecelakaan dilakukan secara bertahap. Mengingat, kata dia, ada beberapa kendaraan terlibat.

Tak hanya itu, petugas segera melakukan evakuasi korban dan kendaraan yang berada di lajur 2 terlebih dahulu. Upaya tersebut agar lajur 2 segera bersih dan lalu lintas masih bisa melintas di lajur tersebut.

“Tepatnya jam 21.30 WIB lajur ini sudah clear dan juga dipastikan aman untuk dilintasi. Untuk kemudian proses evakuasi dilanjutkan pada lajur 1 dan terakhir dibawa semua ke pool derek agar lajur benar-benar bersih dari gangguan,” ujarnya melalui keterangan resmi, Senin (24/6/2022).

Penanganan tentunya juga mengedepankan protokol penanganan kecelakaan yang sesuai dengan prosedur.

Berdasarkan informasi, kecelakaan beruntun tersebut melibatkan hingga 17 kendaraan. Imbasnya kecelakaan tersebut juga menyebabkan kemacetan di jalan tol tersebut.

Berdasarkan kronologis yang diterima dari pihak Kepolisian, kejadian bermula dari Bus Laju Prima B 7602 XA dari arah Bandung menuju Jakarta menabrak beberapa kendaraan di depannya. Hal ini disampaikan oleh Kepala Induk Patroli Jalan Raya (PJR) Ruas Tol Cipularang AKP Denny Catur.

"Kendaraan bus Laju Prima diduga mengalami rem blong sehingga menabrak kendaran di depannya. Kecelakaan beruntun ini melibatkan beberapa kendaraan sekaligus karena memang saat kejadian situasi lalulintas sedang padat, mengingat hari Minggu biasanya terjadi peningkatan lalulintas masyarakat yang dari Bandung menuju ke Jakarta," jelasnya.

Akibat kecelakaan tersebut terdapat 3 orang luka berat dan 16 orang luka ringan. Korban kecelakaan langsung dilarikan ke RS Abdul Radjak Purwakarta. Denny menyebut bahwa Pk.01.17 WIB lokasi kejadian telah bersih, lalu lintas kembali normal. Kendaraan terlibat kecelakaan dibawa ke Pool Derek Jatiluhur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Amanda Kusumawardhani
Terkini