Allianz Gandeng HSBC Pasarkan Bancassurance Hingga 2036

Bisnis.com,09 Jul 2022, 01:00 WIB
Penulis: Aziz Rahardyan
Nasabah beraktivitas di kantor Allianz Life, Jakarta, Rabu (6/10/2021). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan asuransi jiwa multinasional Allianz Asia Pacific memperpanjang kemitraan dengan The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Limited (HSBC) terkait distribusi produk bancassurance di seluruh Asia hingga 2036.

Regional CEO Allianz Asia Pacific Anusha Thavarajah menjelaskan bahwa keputusan ini seiring buah manis kolaborasi dengan HSBC yang telah berlangsung sejak 2012 alias 10 tahun, di mana bisnis bancassurance Allianz semakin kuat dan tangguh di seluruh kawasan.

"Kami merasa terhormat untuk memperluas dan lebih memperkuat kemitraan kami dengan HSBC. Dalam dekade terakhir, kami telah mengembangkan kemitraan bancassurance global yang sukses yang telah mencapai pertumbuhan eksponensial dalam volume dan nilai," kata Anusha dalam keterangan resmi, Jumat (8/7/2022).

Oleh sebab itu, perusahaan asuransi yang memiliki perwakilan di Tanah Air lewat asuransi jiwa PT Asuransi Allianz Life Indonesia dan asuransi umum PT Asuransi Allianz Utama Indonesia ini menilai kelanjutan kolaborasi dengan HSBC akan memberikan manfaat bagi para nasabah.

"Nasabah akan mendapatkan manfaat melalui hal-hal yang telah familiar, stabil, dan berkesinambungan, berfokus pada wealth management, perlindungan, dan kesehatan. Bersama-sama kami akan terus berinvestasi dan berinovasi dalam teknologi dan produk untuk memberikan layanan dan solusi terbaik melalui salah satu platform perbankan paling kuat di kawasan ini," ujarnya.

Country Manager & President Director Allianz Life Indonesia David Nolan menambahkan HSBC pun akan terus mendistribusikan produk asuransi Allianz di bidang perlindungan, pendidikan, pensiun, aset, dan kebutuhan warisan.

"HSBC adalah yang terdepan dalam wealth management di Indonesia, dan kami sangat senang dapat melanjutkan kemitraan kami sehingga kami dapat melindungi masa depan lebih banyak orang Indonesia. Jalur bancassurance Allianz Life Indonesia telah berkembang pesat selama 20 tahun terakhir dengan menyediakan berbagai solusi asuransi," jelasnya.

Adapun, CEO HSBC Global Insurance and Partnerships Greg Hingston mengungkap kelanjutan kolaborasi ini turut mendukung visi HSBC untuk fokus pada lini bisnis proteksi.

Sebagai gambaran, Grup HSBC baru saja mengakuisisi AXA Singapore tahun lalu, kemudian menerima persetujuan regulator untuk mengambil kepemilikan penuh atas JV asuransi China daratan bertajuk HSBC Life China.

"Sekarang, kami telah memperbarui kemitraan kami dengan Allianz untuk mendukung enam pasar utama di Asia, mewakili peluang lebih dari US$450 miliar dalam premi asuransi. Kemitraan penting ini memperkuat posisi kami sebagai distributor bancassurance global terkemuka dan mendukung ambisi Grup HSBC yang lebih luas untuk menjadi wealth manager terkemuka di Asia," jelasnya.

Presiden Direktur PT Bank HSBC Indonesia Francois de Maricourt menambahkan pihaknya bangga dapat melanjutkan dan memperluas kemitraan yang sukses dengan Allianz di Asia, termasuk Indonesia.

Francois melihat kolaborasi dengan Allianz sejalan dengan ambisi Grup HSBC menjadi wealth manager terkemuka di Asia pada 2025, serta menyediakan beragam peluang bagi klien mengelola dan menginvestasikan kekayaan mereka.

"Kami akan menawarkan rangkaian produk dan layanan yang lebih komprehensif, memanfaatkan saluran dan alat baru mulai dari digital, data dan analitik, hingga inisiatif kesehatan dan kebugaran dan pemasaran langsung untuk melayani kebutuhan perlindungan, aset, dan kesehatan yang terus berkembang dari nasabah kami di Indonesia," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fitri Sartina Dewi
Terkini