Sebanyak 180 Pasien Covid-19 Dirawat di RSDC Wisma Atlet Kemayoran per 11 Juli

Bisnis.com,11 Jul 2022, 14:09 WIB
Penulis: Szalma Fatimarahma
Jumlah pasien Covid-19 yang tengah menjalani perawatan di RSDC Wisma Atlet Kemayoran berkurang 5 orang pada hari ini, Senin (11/7/2022) atau kumulatifnya kini 180 orang. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Bisnis.com, JAKARTA - Jumlah pasien Covid-19 yang tengah menjalani perawatan di RSDC Wisma Atlet Kemayoran berkurang 5 orang pada hari ini, Senin (11/7/2022). Dengan demikian, total pasien yang masih dirawat di sana sebanyak 180 orang.

Koordinator Humas RSDC Wisma Atlet Kemayoran Mintoro Sumego menyebutkan bahwa persentase pemakaian tempat tidur atau bed occupation rate (BOR) di RSDC Wisma Atlet Kemayoran per hari ini ialah sebesar 4,74 persen dengan penambahan 10-20 pasien per harinya.

Sejak pertama kali beroperasi pada 23 Maret 2020 lalu, Mintoro menjelaskan bahwa pihak RSDC Wisma Atlet Kemayoran telah merawat sebanyak 164.842 pasien Covid-19.

Sementara itu, selama beberapa pekan terakhir, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 terus mencatat penambahan kasus di Indonesia yang mayoritas disebabkan oleh subvarian Omicron BA4 dan BA5.

Guna meredam laju penyebaran virus, Kementerian Dalam Negeri kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang dimulai pada 5 Juli lalu dan akan berlangsung hingga 1 Agustus 2022.

Adapun aturan tersebut tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 35 Tahun 2022 tentang PPKM pada kondisi Covid-19 di wilayah Jawa Bali, dengan wilayah DKI Jakarta yang kembali berada di level 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianus Doni Tolok
Terkini