Indonesia Gagal Masuk Semifinal Piala AFF U-19 Meski Bantai Myanmar 5-1

Bisnis.com,11 Jul 2022, 06:49 WIB
Penulis: Restu Wahyuning Asih
Timnas U-19 Indonesia/PSSI

Bisnis.com, SOLO - Timnas U-19 Indonesia berhasil membabat habis Myanmar pada laga terakhir Grup A Piala AFF, Minggu (10/7/2022).

Indonesia bermain gahar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dengan mencetakkan 5 gol ke kandang lawan.

Di satu sisi, Myanmar hanya mampu membalas Indonesia dengan satu kali gol pada awal permainan.

Sayangnya, hasil memuaskan ini tak bisa membuat Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF U-19 lantaran hasil imbang dari Vietnam vs Thailand.

Bermain dalam waktu yang sama, Vietnam dan Thailand imbang dengan skor akhir 1-1. Keduanya pun lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.

Indonesia vs Myanmar

Indonesia lebih dulu kebobolan 1-0 akibat tendangan sudut yang dilepaskan Zaw Win Thein yang diteruskan tembakan dari La Min Htwe.

Masuk ke menit 26, Indonesia mulai bermain apik hingga berhasil mencetak gol melalui umpan Zanadin Fariz yang dilanjutkan eksekusi oleh Arkhan Fikri.

Sebelumnya, Arkhan juga memberikan umpan kepada Muhammad Ferrari untuk mencetak gol ke kandang lawan.

Total 4 gol berhasil diberikan oleh Indonesia untuk membungkam permainan lawan di babak pertama. Menit ke-70, Indonesia berhasil menambahkan gol dari kerja sama antara Zanadin Faris dan Ronaldo Kwateh.

Hingga permainan selesai, Indonesia berhasil mengoleksi 11 poin di klasemen akhir Grup A. Meskipun hasil tersebut tak bisa mmebuat timnas lolos ke semifinal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Restu Wahyuning Asih
Terkini