Tegas! Hadi Tjahjanto Tak Segan Pecat Jajarannya yang Terlibat Mafia Tanah

Bisnis.com,18 Jul 2022, 18:43 WIB
Penulis: Lukman Nur Hakim
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto (kiri) tak segan memecat anak buahnya yang terlibat dalam sindikat mafia tanah. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto berjanji akan menindak tegas anak buahnya yang terlibat dalam sindikat mafia tanah.

Hadi mengatakan bahwa dirinya tak segan untuk memecat siapa saja yang berada dalam Kementerian ATR/BPN jika terbukti ikut andil dalam kasus tersebut.

“Apabila terjadi pelanggaran, saya tidak akan segan-segan mencopot, proses hukum, dan pecat," ujarnya di Markas Polda Metro Jaya, Jakarta Senin (18/7/2022).

Selain itu, eks Panglima TNI juga meminta jajarannya berani melapor jika menemukan oknum dari Kementerian ATR/BPN yang terlibat sindikat mafia tanah ini.

Peringatan keras Sang Jenderal ini disampaikan menyusul temuan Polda Metro Jaya terkait penetapan 30 tersangka dalam kasus mafia tanah periode 2020-2022.

Adapun, dari total 30 tersangka, 13 orang di antaranya merupakan pegawai BPN. Kemudian, 12 orang merupakan masyarakat sipil, 2 orang ASN pemerintah, 2 orang kepala desa, dan 1 orang jasa perbankan.

Seluruh tersangka mafia tanah ini dilaporkan oleh 12 pelapor, salah satunya selebritas Nirina Zubir. Namun, Polda Metro Jaya hanya menahan 25 orang tersangka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianus Doni Tolok
Terkini