Truk Pertamina Tabrak Pengendara Motor di Cibubur, 8 Tewas!

Bisnis.com,18 Jul 2022, 17:56 WIB
Penulis: Sholahuddin Al Ayyubi
Ilustrasi Truk Pertamina./ Bisnis-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA--Truk PT Pertamina (Persero) berpelat nomor B 9598 E menabrak sejumlah pengendara sepeda motor dan mobil di Jalan Alternatif dari Cibubur ke Cileungsi Kabupaten Bogor.

Kepala Induk Patroli Jalan Raya Tol Jagorawi, AKP Budi membenarkan insiden kecelakaan yang viral di media sosial tersebut.

Menurut Budi, truk milik PT Pertamina itu diduga mengalami rem blong dan menabrak motor dan mobil yang tengah berhenti karena lampu merah.

"Iya benar, ada kecelakaan truk PT Pertamina itu. Truk itu menabrak motor dan mobil," tuturnya saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin (18/7/2022).

Akibat kecelakaan tersebut semua pengendara motor dan mobil menjadi korban dan kini masih bergelimpangan di ruas jalan alternatif Cibubur-Cileungsi.

"Banyak korbannya tadi," katanya.

Selain itu, Budi menjelaskan akibat kecelakaan itu, ruas jalan juga mengalami kemacetan panjang dari Pintu Exit Tol Jatikarya ke arah Cibubur.

"Imbasnya macet sampai ke tol," ujarnya.

Belum ada kabar pasti jumlah korban yang meninggal. Namun informasi sementara 8 orang tewas dalam kecelakaan mobil Pertamina tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Edi Suwiknyo
Terkini